Liputan6.com, Sabang - Semakin sore, Pantai Iboih di Pulau Weh, Sabang, Aceh, semakin ramai pengunjung. Pantai ini memang sangat terkenal sebagai destinasi wisata. Bukan hanya karena sebagai titik 0 kilometer Indonesia, tapi juga karena pantai dan keindahan alam bawah lautnya.
Tidak hanya turis domestik, turis mancanegara pun banyak sengaja datang untuk melakukan penyelaman di sini. Di bawah laut Pantai Iboih banyak sekali jenis ikan. Beragam ikan berenang bersamaan sehingga membentuk goresan warna-warni yang indah.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Sabtu (6/6/2015), di Sabang ini ada sekitar 11 titik untuk melakukan penyelaman. Para penyelam dapat melakukan penyelaman hingga 30-40 meter di bawah laut.
Tidak hanya melihat beragam jenis ikan, Tim Liputan 6 bersama dengan Marinir Angkatan Laut (AL) juga melakukan penanaman terumbu karang untuk menjaga kelestarian alam bawah laut di pantai ini.
Penanaman terumbu karang ini merupakan program dari Marinir AL yang disebut Save Our Littoral Life atau dikenal juga dengan penanaman sejuta terumbu karang.
Kegiatan ini tidak hanya dilakukan di Sabang, pada acara puncak nanti sekitar Agustus, Tim Liputan 6 bersama Marinir AL akan melakukan penanaman di 3 titik yakni di Sabang, Sorong dan Manado, bersamaan dengan puluhan wilayah lainnya di Indonesia.
Selain menyelam, ada pula kegiatan populer lainnya berupa snorkeling atau selam dangkal, yang dapat dilakukan bersama keluarga.
Untuk melakukan snorkeling, wisatawan cukup dipermudah dengan banyaknya tempat penyewaan peralatan snorkeling di sepanjang pantai. Mulai dari pelampung, kacamata renang sampai dengan alat pernapasan snorkeling.
Dan yang tak kalah menarik, pulau Sabang tidak ketinggalan dengan keunikan kulinernya yakni adanya sate gurita. (Nda/Ali)
Ekspedisi Penanaman Sejuta Terumbu Karang
Penanaman terumbu karang ini merupakan program dari Marinir AL yang disebut Save Our Littoral Life.
diperbarui 06 Jun 2015, 18:48 WIBDiterbitkan 06 Jun 2015, 18:48 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membuat Rendang Ayam: Resep Lengkap dan Tips Jitu
Muspimnas Perempuan Bangsa Siap Ikut Arahan PKB 'Go Public'
Cara Membuat Sambal Kecap yang Lezat dan Mudah
7 Potret Wisuda Rumi Rach yang Menawan, Cucu Ratu Dangdut Elvy Sukaesih
Mbah Guru Matematika Dapat Penghargaan dari Presiden Prabowo, Semangatnya Mengajar Lewat TikTok Bikin Kagum
Resep Pukis Traditional, Cara Mudah Membuat Kue Lembut dan Nikmat
Begini Cara Termudah Membersihkan Hati, Penjelasan Buya Yahya
VIDEO: Gerai Sosis Wina Mendapat Pengakuan UNESCO
Cara Membuat Roti Bakar Lezat dan Praktis untuk Sarapan
Sanksi Pidana untuk Anggota Polda Sumsel yang Tidak Netral Saat Pilkada 2024
Sinergi Aparat dan Masyarakat, Pilkada Sumsel 2024 Zero Conflict
VIDEO: Taylor Swift Habiskan Black Friday di Tengah Lautan Merah saat Sang Pacar Menghadapi Raiders