Ini Kunci Sukses Tim Panjat Tebing Putri Indonesia di Asian Games 2018

Tim Panjat Tebing Putri Indonesia sudah mempersiapkan diri sejak lama di Asian Games 2018.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 28 Agu 2018, 11:00 WIB
Diterbitkan 28 Agu 2018, 11:00 WIB
Garuda Kita Asian Games Tim Panjat Tebing Putri Indonesia
Garuda Kita Asian Games Tim Panjat Tebing Putri Indonesia (Bola.com/Adreanus Titus)

Liputan6.com, Palembang - Kunci Sukses Tim Panjat Tebing Indonesia di Asian Games 2018 Tim panjat tebing Indonesia meraih tambahan dua medali emas dan satu medali perak di Asian Games 2018, Selasa (27/8/2018). Satu medali emas dipersembahkan dari nomor speed relay putri atas nama Aries Susanti, Puji Lestari, Salsabillah Rajiah, dan Fitriyani.

Aries Susanti dan kawan-kawan tergabung di tim Indonesia I. Pada babak final speed relay putri Asian Games 2018, Indonesia I mengalahkan tim Tiongkok II dengan catatan waktu 25,45 detik.

"Alhamdulillah semua lancar. Tegang, karena buat Indonesia, ini gak main-main," ujar Aries usai pertandingan.

Lebih lanjut, Aries juga mengaku bersyukur diberi kelancaran untuk tampil di final. Selain itu menurutnya, fokus menjadi kunci utama untuk menang. "Karena berdoa pada Allah agar selalu fokus, rileks dan diberi ketenangan," ujar Aries.

Di sisi lain, Puji Lestari menilai keberhasilan ia dan tim terasa spesial. Pasalnya, kesuksesan ini tidaklah instan. "Proses kita panjang untuk bisa sampai saat ini. Ini spesial karena kita bisa tampil bertiga dan meraih emas," kata Puji.

 

Mengalir

Tim Panjat Tebing Putri Indonesia
Tim Panjat Tebing Putri Indonesia saat selebrasi penyerahan medali Asian Games 2018. (Bola.com/Vidio.com)

Puji menambahkan, tak ada strategi khusus untuk tampil di final. Menurutnya, ia dan rekan-rekan hanya tampil apa adanya saat final.

"Saya bilang ke Aries dan dilla untuk coba mengalir saja. Asal jangan ada miss," ujar Puji.

Puji juga mengakui Tiongkok memang menjadi lawan terberat. Namun ia dan tim telah menyusun strategi untuk menghadapi ketangguhan tim Tiongkok.

"Kita sudah pasang strategi, ini saatnya kita keluarkan angka terbaik kita," ujar Puji mengakhiri.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya