Liputan6.com, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) mengaku mengumpulkan uang receh untuk menyiapkan uang kembalian bagi para pemudik yang melewati jalan tol dan membayar dengan pecahan besar.
Direktur Utama Jasa Marga, Adityawarman mengatakan, biasanya saat lebaran para pemudik membayar uang tol dengan uang pecahan besar, hal ini akan menjadi permasalahan besar jika Jasa Marga tidak menyiapkan uang kembalian.
"Kami siapkan uang kembalian luar biasa, pemudik rata-rata saat lembaran ngambil uangnya dari ATM besar semua," kata Adityawarman, dalan konfrensi pers kesiapan Jasa Marga menghadapi Lebaran, di Kantor Cabang Cawang-Tomang-Cengkareng, Cililitan, Jakarta, Senin (21/7/2014).
Untuk ruas tol Cikampek saja, tambahan uang kembalian yang disiapkan oleh Jasa Marga mencapai Rp 1,2 miliar menjadi Rp 4,7 miliar dari biasanya Rp 3,5 miliar, tambahan tersebut berlaku selama 14 hari.
Adityawarman menambahkan, kerumitan ditambah ketika jasa perbankan melakukan penutupan selama Lebaran. Pasalnya, pihaknya menjadi kesulitan untuk mendapatkan uang pecahan kecil.
Namun, pihaknya tidak tinggal diam, Jasa Marga akan melakukan operasi pasar mencari tempat penukaran uang pecahan kecil, sepertri ke Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) dan bank sebelum melakukan penutupan.
Adityawarman memperkirakan puncak arus mudik terjadi pada H-3 sebelum lebaran yaitu tepatnya Jumat 25 Juli 2014. "Bisa disimpulkan pengguna jasa kami puncak mudik Jumat-Sabtu mereka tidak bolos sebelum lebaran itu jadi pertimbangan. Tahun lalu dua puncak karena di tengah-tengah minggu," pungkasnya. (Pew/Gdn)
Persiapan Arus Mudik, Jasa Marga Buru Receh
Untuk ruas tol Cikampek saja, tambahan uang kembalian yang disiapkan oleh Jasa Marga mencapai Rp 1,2 miliar.
diperbarui 21 Jul 2014, 20:56 WIBDiterbitkan 21 Jul 2014, 20:56 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pengacara Minta Kejagung Hadirkan Tom Lembong pada Sidang Praperadilan Kamis Depan
Cara Mengobati Benjolan di Punggung Secara Alami: Panduan Lengkap
Cara Meluapkan Emosi yang Sehat, Efektif Tanpa Menyakiti Sendiri
Cara Membuat Lupis Agar Tidak Lembek: Panduan Lengkap untuk Hasil Sempurna
Tentara Indonesia dan Australia Salat Jumat Berjamaah di Sela Latihan Gabungan
Siap-Siap, Prabowo Mulai Pindahkan PNS ke IKN di 2025
Cara Mengatasi ATM Terblokir: Panduan Lengkap untuk Pengguna
Link Pengumuman Hasil SKD CPNS Kemendikbud 2024, Lengkap dengan Jadwal Selanjutnya
Cara Melihat Kadaluarsa Obat: Panduan Lengkap untuk Keamanan Konsumsi
Cara Membuat Paragraf yang Efektif dan Mudah Dipahami
Kuasa Hukum Heran 2 Alat Bukti Penetapan Tersangka Tom Lembong Tak Pernah Dimunculkan
Cara Mengubah Nama Email: Panduan Lengkap untuk Pengguna