Liputan6.com, Jakarta - Tiga gunung berapi tercatat masih bergolak, yakni Gunung Raung di Bondowoso Jawa Timur, Gunung Sinabung Sumatera Utara dan Gunung Gamalama Ternate. Kondisi ini sangat mengganggu aktivitas dunia usaha yang masih bergeliat sejak Lebaran lalu.
Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Bidang Pemberdayaan Daerah dan Bulog, Natsir Mansyur mengungkapkan, pengusaha tentu merugi dengan peristiwa bencana tersebut. Namun pihaknya belum menghitung kerugian materiil yang diderita pelaku usaha akibat erupsi tiga gunung itu.
"Kami belum menghitungnya, tapi kerugian pasti pada karena barang-barang ekspor yang bakal dikirim dengan pesawat udara, seperti ikan, udang, elektronik dan lainnya jadi terhambat," paparnya saat berbincang dengan Liputan6.com, Jakarta, Selasa (21/7/2015).
Seperti diketahui, Bandara Djuanda Surabaya dan Bandara Abdul Rahman Saleh Malang, Jawa Timur serta Bandara Ngurah Rai Bali ditutup karena dampak abu vulkanik erupsi Gunung Raung. Sejumlah penerbangan penumpang maupun logistik terpaksa dibatalkan demi keselamatan.
"Padahal Bali dan Jawa Timur menjadi tempat transit ekspor komoditas perikanan," ucap Natsir.
Sementara Sekretaris Jenderal Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO), Sanny Iskandar mengatakan, imbas meletusnya Gunung Raung, Sinabung dan Gamalama sangat luas sekali karena kegiatan masyarakat menjadi terganggu termasuk aktifitas dunia usaha.
"Salah satu yang terasa khususnya berkaitan dengan libur Lebaran adalah dunia penerbangan dan pariwisata. Banyak yang akhirnya membatalkan rencana bepergian karena kendala aktifnya beberapa gunung di Tanah Air," terang dia. (Fik/Ndw)
Ini Kerugian Pengusaha Akibat Letusan Tiga Gunung
Tiga gunung berapi tercatat masih bergolak, yakni Gunung Raung, Gunung Sinabung dan Gunung Gamalama.
diperbarui 21 Jul 2015, 14:01 WIBDiterbitkan 21 Jul 2015, 14:01 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cerita Saksi Mata Insiden Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 97+200
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 6 Januari 2025
Hasil Liga Inggris: Manchester United Tahan Imbang Liverpool di Anfield
Viral Uang Palsu Beredar di Rumah Sakit Gorontalo, Disebut Mirip dengan Upal UIN Makassar
Truk Mundur Tak Kuat Nanjak Diduga Picu Kecelakaan di Tol Cipularang
Gus Baha Ungkap Hal yang Bisa Menyelamatkan Peradaban di Akhir Zaman
39 Sekolah di Kabupaten Bogor Siap Gelar Makan Bergizi Gratis
2 Perkara Pilkada Banjarbaru Teregister di MK, jika PSU Maka Paslon 01 Lawan Kotak Kosong
Pasangan Selingkuh, Apa Boleh Langsung Dicerai Buya?
Exco PSSI Sebut STY Bagian Sejarah, Nasib Shin Tae-yong di Timnas Indonesia Bakal Jelas Siang Ini?
Libur Tahun Baru 2025 Berakhir, 684 Ribu Lebih Kendaraan Kembali ke Jabotabek
3 Pemain Manchester United yang Tak Punya Masa Depan di Awal Tahun 2025