Liputan6.com, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan inflasi Agustus 2015 sebesar 0,39 persen merupakan yang terendah sejak 2007. Penyebabnya bukan karena daya beli masyarakat merosot, melainkan terjadi penurunan harga dari beberapa komponen meski terjadi penguatan dolar AS yang memukul impor bahan baku makanan.
Kepala BPS, Suryamin menyatakan, inflasi Agustus rendah karena terjadi deflasi pada kelompok transportasi, komunikasi dan jasa keuangan sebesar 0,58 persen serta dari produk pertanian paska Lebaran.
"Saya tidak menduga itu bukan karena penurunan daya beli. Buktinya yang naik pesawat terbang saja mencapai 6,4 juta orang atau yang tertinggi sejak Januari 2010. Jadi bukan karena daya beli merosot," kata dia di Jakarta, Selasa (1/9/2015).
Berikut penyumbang deflasi atau penahan laju inflasi:
1. Bawang merah yang mengalami penurunan harga 15,92 persen dengan andil deflasi 0,08 persen. Terjadi penurunan harga di 77 kota IHK, tertinggi deflasi di Banyuwangi 36 persen, Tanjung Pandan 32 persen.
2. Tarif angkutan udara paska arus mudik dan balik mengalami penurunan 4,7 persen dengan andil deflasi 0,07 persen. Terjadi penurunan tarif di 37 kota IHK, tertinggi di Singkawang dan Pontianak dengan masing-masing penurunan harga 44 persen dan Manado 30 persen.
3. Tarif antar kota yang merosot 6,08 persen dengan andil deflasi 0,05 persen. Sebanyak 40 kota IHK mengalami penurunan tarif, tertinggi di Purwokerto 26 persen, Cirebon dan Jember masing-masing 22 persen.
4. Tomat sayur turun harga 8,04 persen dengan andil deflasi 0,02 persen karena pasokan melimpah di awal musim panas. Sebanyak 52 kota IHK mengalami penurunan harga, tertinggi di Manado 41 persen dan Gorontalo 37 persen.
5. Emas perhiasan turun harga 1,1 persen, dan andil deflasi 0,01 persen karena mengikuti pergerakan harga internasional. Sebanyak 61 kota IHK mengalami penurunan harga, tertinggi di Tanjung Pandan 4 persen serta Singkawang, Probolinggo, Warambone, Padang dan Semarang 3 persen.
6. Tarif kereta api dengan penurunan 5,64 persen dan andil deflasi 0,01 persen paska Lebaran. Sebanyak 19 kota mengalami deflasi, tertinggi di Cirebon dan Semarang masing-masing 25 persen. (Fik/Gdn)
Inflasi Cetak Rekor Terendah Bukan Karena Daya Beli Melemah
Bawang merah yang mengalami penurunan harga 15,92 persen dengan andil deflasi 0,08 persen.
Diperbarui 01 Sep 2015, 16:15 WIBDiterbitkan 01 Sep 2015, 16:15 WIB
Petugas saat merapihkan sayuran di sebuah supermarket di Jakarta, Jumat (19/6/2015). Berbagai jenis sayuran antara lain seperti cabai merah, kacang panjang, timun, bawang merah, mengalami kenaikan di awal bulan puasa. (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Minyakita Tak Sesuai Takaran Juga Ditemukan di Lamongan
VIDEO: Geram Jalan Rusak Makan Korban, Kelompok Pemuda di Pringsewu Swadaya Perbaiki Jalan
6 Momen Sahur Bareng Keluarga Raffi Ahmad di Rumah Pak Muh, Rayyanza Ikut
Kemenhub Belum Terima Pengajuan Izin Indonesia Airlines
IHSG Turun 0,57 Persen, Saham MINE Bertahan di Zona Hijau
VIDEO: Sekolah Masih Tergenang Banjir, Siswa Belajar di Ruang Guru
Prabowo Sambut Kunjungan Kenegaraan Sekjen Partai Komunis Vietnam di Istana Merdeka
Sheila Waroka Bangga dengan Keberhasilan Dante Skipberat, Anak Kedua Artis Senior Lia Waroka
Mudik Gratis Kemenhub 2025 Resmi Dibuka! Cek Jadwal, Rute dan Syaratnya
Saksikan Sinetron Ketika Cinta Memanggilmu Episode Senin 10 Maret Pukul 18.20 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Panduan Lengkap Salat Tarawih: Niat, Jumlah Rakaat, dan Doa Setelahnya
Pramono Anung Bakal Temui Kepala BGN Bahas Program Sarapan Gratis di Jakarta