Liputan6.com, Cilacap - Fasilitas pengolahan minyak mentah (kilang) Cilacap, Jawa Tengah, milik PT Pertamina (Persero) telah selesai ditingkatkan kemampuannya. Dengan selesainya peningkatan pengolahan tersebut maka kilang tersebut siap untuk memproduksi BBM dengan standar Euro 3.
Direktur Pengolahan Pertamina, Rachmad Hardadi mengungkapkan, peningkatan kilang Cilacap tersebut dilakukan dengan Residual Fluid Catalytic Cracking (RFCC). Secara umum tahapan konstruksi RFCC telah rampung dan saat ini sedang dalam dalam tahap uji coba (commissioning) sebelum dioperasikan secara komersial.
"Saat ini, beberapa equipment telah beroperasi dan tak butuh waktu lama seluruh equipment dapat dilakukan start up dan commissioning," kata Herdadi, di kantor Refainary IV Kilang Cilacap, Jawa Tengah, Senin (14/9/2015).
Ia menambahkan, berdasarkan rencana, Presiden Joko Widodo akan meresmikan pengoperasian RFCC Kilang Cilacap. "Sekaligus ditetapkan 6-8 Oktober sesuai menunggu protokoler kepresidenan sambil meresmikan RFCC, dan groundbreaking PLBC (Proyek Langit Biru Cilacap)," tuturnya.
Adapun, produk dari RFCC Cilacap di antaranya Bahan Bakar Minyak (BBM) dengan kadar Research Octane Number (RON) 92 dan dengan standard Euro 3 sebanyak 37.500 barel stream day, Elpiji 389 ribu ton per tahun, serta Propylene 430 ton per hari.
"Dengan demikian, RFCC diharapkan mengurangi impor HOMC sebanyak 600 ribu barel per bulan, dan mengurangi impor produk-produk lainnya," ungkapnya.
RFCC akan mengolah feed stock berupa Low Sulfur Waxy Residue ( LSWR ) yang dihasilkan dari Crude Distillation Unit (CDU) II menjadi produk bernilai tinggi, yaitu gasoline oktan tinggi yang ramah lingkungan, peningkatan produksi LPG dan produk baru Propylene.
"Dengan demikian, keberadaan RFCC sangat strategis, selain meningkatkan keekonomian kilang Cilacap, juga akan mengurangi impor yang pada akhirnya menghemat devisa negara," pungkasnya. (Pew/Gdn)
Pertamina Telah Selesaikan Peningkatan Kemampuan Kilang Cilacap
Berdasarkan rencana, Presiden Joko Widodo akan meresmikan pengoperasian RFCC Kilang Cilacap.
Diperbarui 14 Sep 2015, 12:58 WIBDiterbitkan 14 Sep 2015, 12:58 WIB
Kilang RFCC Milik PT Pertamina (Persero) di Cilacap, Jawa Tengah (Foto: Pebrianto Eko/Liputan6.com).... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Guru di Australia Dipecat Gara-gara Mengaku Sebagai Kucing
Apa Tujuan Orang Melakukan Pidato: Memahami Maksud dan Manfaatnya
Raissa Ramadhani Rangkum Perjalanan Musiknya Lewat Debut Album Ribuan Rindu
Intip Kinerja BRIS di Tengah Ketidakpastian Pasar
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Bungkam Yogya Falcons, Kepastian Gresik Petrokimia ke Final Four Masih Menggantung
Resep Nastar Nanas: Panduan Lengkap Membuat Kue Lebaran Favorit
Hasil BRI Liga 1 2024/2025: Persib Gagal Kalahkan Madura United
VIDEO: Band Sukatani Minta Maaf soal Lagu "Bayar Bayar Bayar", Ada Intimidasi?
H-5 Lebaran Tak Ada Tarif Eksekutif di Pelabuhan Merak
Wakil Bupati Purbalingga Dukung Band Sukatani: Selama Kritik Membangun, Sah-sah Saja
Mengenal Noise-Cancelling dan Risiko Penggunaannya
Tersingkir Cepat dari Piala Asia U-20, PSSI Bakal Umumkan Nasib Indra Sjafri pada Minggu 23 Februari 2025