Liputan6.com, Jakarta - PT Kereta Api Logistik, anak usaha PT KAI (Persero) menyatakan bakal mengoperasi kereta api pelabuhan Priok pada pekan Maret 2016. Perusahaan melaporkan kini pembangunan proyek tersebut mencapai 95 persen.
Direktur Operasi, PT Kereta Api Logistik Sugeng Priyono mengatakan, saat ini perusahaan sedang merapikan pembangunan kereta tersebut.
"Hari ini uji coba pemanfaatan bongkar muat di sini. Uji coba. Secara keseluruhan infrastruktur pendukung, kira-kira 95 persen. Kurang kecil-kecilah kayak lampu, kantor. Rencananya nama stasiunnya Stasiun JICT," kata dia Jakarta, Kamis (18/2/2016).
Perusahaan akan mengoperasikan 2 unit kereta api. Jadi, untuk pergi pulang menjadi 4 kereta api. Untuk muatannya (pergi pulang) mencapai 60 gerbong datar (GD) atau setara dengan 120 kontainer per hari. "1 gerbong datar isinya 2 Teus (kontainer)," ungkap dia.
Dia mengatakan, rute kereta tersebut menuju terminal Cikarang Dry Port. Dia juga bilang, rute kereta juga dimungkinkan bertambah dengan mempertimbangkan potensi logistik.
"‎Cikarang Dry Port, bisa dimungkinkan juga dari Gedebage. Bisa dikembangkan juga di beberapa daerah, di titik yang berpotensi untuk angkutan logistik di daerah Cibungur itu yang sebelahnya Cikampek. Nanti dimungkinkan di barat itu daerah Serang yang dekat pusat industri Cilegon itu," ungkapnya.
‎Pihaknya mengatakan, kereta pelabuhan memiliki beberapa manfaat yakni memiliki akses yang dekat dengan pelabuhan. Kemudian, mengurangi kepadatan di jalan. Meski begitu, pihaknya mengatakan masih enggan membeberkan tarif kereta pelabuhan.
"‎Kita belum bicara tarif. Saya berharap pemerintah mendorong angkutan logistik dengan kereta api. Tarif kereta api agar bisa bersaing dengan truk. Kalau para logister ya masih menggunakan truk, mungkin dia lebih murah, lebih simpel. Yang pasti tidak bisa lah kita angkut semuanya pakai kereta api, tidak mungkin," pungkas Sugeng. (Amd/Ndw)
  Â
Kereta Pelabuhan Bakal Resmi Operasi Maret 2016
Pembangunan proyek tersebut mencapai 95 persen.
Diperbarui 18 Feb 2016, 15:20 WIBDiterbitkan 18 Feb 2016, 15:20 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Serabi Solo dan Ragam Varian untuk Takjil Berbuka, Gurih Manis Autentik
Tips Membersihkan Karang Gigi: Panduan Lengkap untuk Gigi Sehat
WhatsApp Kini Punya Fitur Baru, Raise Hand dan Emoji Biar Video Call Makin Seru
Tips Agar Mata Putih Bersih: Panduan Lengkap Menjaga Kesehatan dan Kejernihan Mata
7 Tips Membuat Infografis yang Menarik dan Efektif
Ibu Marquez Izinkan Pertarungan Saudara: Mereka Dapat Bertanding dan Raih Impian Besarnya
Garuda Indonesia Tambah 341 Penerbangan di Mudik Lebaran 2025
Keistimewaan Ramadhan yang Jarang Disadari, Doa Cepat Terkabul Kata UAH
Persiapan Menuju Pemilu 2029, PAN Instruksikan DPW-DPD Segera Gelar Muswil dan Musda
Sheila Marcia dan Dimas Akira Akui Sempat Nyaris Cerai, Ini Penyebabnya
Tips Membuat Latar Belakang Skripsi yang Menarik, Mahasiswa Semester Akhir Wajib Tahu
Memahami Arti Royal: Definisi, Perbedaan dengan Loyal, dan Penerapannya