Lakukan Hal Ini Jika Ingin Cepat Sukses

Tidak banyak orang yang mengetahui bahwa orang sukses ternyata memiliki sifat yang berbeda dengan orang kebanyakan

oleh Vina A Muliana diperbarui 07 Mar 2016, 05:30 WIB
Diterbitkan 07 Mar 2016, 05:30 WIB
5 Zodiak Pekerja Keras dalam Ramalan Shio Monyet Api 2016
Dalam tanggalan China, 2016 tahunnya shio monyet api. Diyakini 5 zodiak punya sifat dasar suka kerja keras ini bakal makin sukses, lho!

Liputan6.com, Jakarta - Menjadi sukses merupakan impian banyak orang. Namun, Anda perlu mengeluarkan usaha yang keras untuk menggapainya. Tidak banyak orang yang mengetahui bahwa orang sukses ternyata memiliki sifat yang berbeda dengan orang kebanyakan. Apa saja?

Melansir Business Insider, Senin (7/3/2016) berikut ulasannya:

1. Orang sukses senang melakukan perubahan

Orang sukses percaya betul bahwa dunia ini bergerak sangat dinamis. Agar Anda mampu mengikuti perubahan zaman, Anda harus mau berubah dan melakukan perubahan.

2. Orang sukses selalu membicarakan ide baru

Orang sukses menghabiskan waktunya untuk membaca, berinteraksi dengan banyak orang dan membicarakan ide-ide baru. Inilah mengapa mereka selalu dapat memberikan inovasi di setiap pekerjaan yang mereka lakukan.

Selanjutnya

3. Orang sukses selalu bertanggung jawab

Tanggung jawab merupakan modal utama seseorang untuk mampu sukses di setiap lini kehidupannya. Dibanding menyalahkan orang lain, orang sukses akan mencoba untuk mencari permasalahan dari setiap masalah yang sudah terjadi.

4. Orang sukses selalu menghargai orang lain

Ketika mampu mencapai tujuan yang diinginkan, orang sukses akan memberikan penghargaan bagi setiap orang yang telah membantunya. Inilah mengapa orang sukses selalu memiliki banyak teman.

5. Orang sukses ingin orang lain berhasil

Dibanding mencari keberhasilannya sendiri, orang sukses juga mendorong seluruh tim nya agar mampu berhasil mencapai tujuan yang diinginkan. (Vin/Zul)

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya