Liputan6.com, Jakarta Penjualan sapi diperkirakan naik 20 persen pada Hari Raya Idul Adha 1437 H tahun ini. Dari hewan kurban yang dijual, ada yang menarik perhatian, yaitu sapi limosin yang harganya mahal.
Ketua Perhimpunan Peternak Sapi dan Kerbau (PPSKI) Teguh Boediyana mengatakan, sapi jenis limosin harganya bisa mencapai Rp 70 juta per ekor. Tak banyak orang membeli sapi yang harganya dua kali lipat dari harga sapi normal ini.
Baca Juga
"Kalau menurut saya enggak terlalu banyak yang beli," kata dia kepada Liputan6.com, Jakarta, Senin (12/9/2016).
Advertisement
Biasanya, kata dia, sapi limosin dibeli oleh kalangan kelas menengah atas hingga pejabat. "Misal presiden, menteri, pejabat tinggi, pengusaha," katanya.
Dia mengatakan, sapi limosin beratnya mencapai 1 ton. Untuk harga timbang hidupnya mencapai Rp 70 ribu per kg. Padahal, sapi biasa harga timbang hidupnya sekitar Rp 45 ribu per kg.
"Kalau beratnya 1 ton dibagi kilogram enggak jauh, dari average Rp 70 ribu per kg berat hidup," jelas dia.
Dia mengatakan, rata-rata yang digunakan untuk kurban masyarakat ialah sapi peternak lokal yang, menurut dia, beratnya di kisaran 300 kg.
"Saya kira jumlah yang rata-rata 300 kg paling banyak diminati," tandas dia.