Liputan6.com, Jakarta Produsen ban lokal mengeluhkan serbuan ban impor ilegal ke pasar dalam negeri. Ban impor tersebut mayoritas berasal dari Tiongkok dan India.
Ketua Asosiasi Produsen Ban Indonesia (APBI) Aziz Pane mengatakan, saat ini Indonesia menjadi sasaran empuk dari produsen ban asal kedua negara tersebut. Hal tersebut sebagai dampak dari pengalihan pasar ban setelah permintaan dari Eropa dan Timur Tengah menurun drastis.
"Setidaknya pasar di dalam negeri dibanjiri 2 juta ban impor per tahun, yang masuk ke pasar lokal secara ilegal," ujar dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa (22/11/2016).
Menurut Aziz, secara keseluruhan industri ban dalam negeri saat ini telah menyerap 258 ton karet alam atau 44 persen konsumsi karet alam nasional. Sementara hasil produksi ban nasional telah dapat memenuhi kebutuhan domestik.
"Dan telah lama dipercaya industri otomotif seperti Toyota, Honda, Yamaha, Suzuki, Mitsubishi dan lain lain," kata dia.
Selain memenuhi kebutuhan lokal, lanjut Azis, sebagian besar untuk produksi ban dalam negeri telah diekspor ke Amerika Serikat, Jepang, Australia dan Eropa. "Dengan nilai ekspor mencapai US$ 2 miliar per tahun," tandas dia.
2 Juta Ban Ilegal Tiongkok dan India Serbu Pasar Indonesia
Hasil produksi ban nasional telah dapat memenuhi kebutuhan domestik.
diperbarui 22 Nov 2016, 09:45 WIBDiterbitkan 22 Nov 2016, 09:45 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Edukasi Seks Sejak Dini, Upaya Orangtua Lindungi Buah Hati dari Pelecehan Seksual
Cara Substitusi 2 Variabel: Metode Penyelesaian SPLDV yang Efektif
Kisah Wafatnya Abu Nawas dan Syair Terakhirnya yang Membuat Imam Syafi'i Menangis
Investor Nombok Biaya Eksplorasi, Bos SKK Migas Usul Hapus Pajak
Alternativa Film Festival 2024: Pemutaran Film Gratis dan Industry Days – Daftar Sekarang!
Mantan Pembalap Hokky Krisdianto Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan di Situbondo
Cara Penulisan Kwitansi yang Benar: Panduan Lengkap dan Contoh
Anggaran Kementerian PU 2025 Bakal Dipangkas untuk Bangun Rumah
Cara Membuat Konten Video yang Menarik dan Menghasilkan Bagi Pemula
BLK Disebut Jadul, Imam Ingin Hadirkan Kreatif Hub di Depok
2.426 Peserta Lulus SKD CPNS 2024 BPKP, Simak di Sini
Cara Menghitung Luas Permukaan Prisma Segitiga: Panduan Lengkap