9 Tips Siapkan Anggaran untuk Jalan-Jalan

Memiliki hobi jalan-jalan memang membutuhkan biaya tak sedikit.

oleh Agustina Melani diperbarui 18 Jan 2017, 08:15 WIB
Diterbitkan 18 Jan 2017, 08:15 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Memiliki hobi jalan-jalan memang membutuhkan biaya tak sedikit. Di sisi lain Anda sulit untuk tidak melakukan perjalanan. Bila Anda tidak memiliki dana besar, maka perlu upaya kreatif untuk memiliki anggaran yang dapat memuaskan hobi tersebut.

Beruntungnya merencanakan perjalanan juga dapat disesuaikan dengan anggaran keuangan Anda. Ini tergantung bagaimana komitmen mengelola keuangan dengan dan merencanakan perjalanan. Ingin tahu bagaimana menyiapkan anggaran untuk jalan-jalan?Berikut tipsnya seperti dikutip dari laman shebudgets.com, Rabu (18/1/2017):

1. Siapkan anggaran untuk transportasi

Hal pertama perlu disiapkan untuk atur anggaran berwisata dan jalan-jalan yaitu biaya transportasi. Anggaran ini menjadi salah satu hal penting ketika jalan-jalan, dan terutama untuk memudahkan perjalanan Anda.

Semakin Anda cepat persiapkan tiket transportasi apakah itu tiket pesawat, kereta api, dan bus maka bisa mendapatkan harga terbaik. Caranya Anda juga bisa membandingkan di situs maskapai dan situs perjalanan wisata.

2. Pilih akomodasi

Ada begitu banyak pilihan akomodasi. Anda pun harus mencari akomodasi apa yang tersedia dan melihat harga yang cocok sesuai dengan anggaran jalan-jalan Anda.

Sebaiknya jangan hanya melihat hotel, tetapi juga lihat perbandingan di guest homes, kondominium, dan lainnya. Anda juga dapat mengkombinasikan akomodasi yang mahal dan murah dalam perjalanan Anda.

3. Biaya makan

Salah satu biaya yang bikin anggaran jalan-jalan membengkak yaitu biaya makan dan minum. Oleh karena itu, sebaiknya Anda sejak awal sudah mematok anggaran makan. Selain itu buat biaya maksimal makanan yang dikonsumsi per hari atau menetapkan batasan. Sebaiknya juga melakukan riset untuk biaya makan di sebuah restoran dan tempat makan.

Siapkan Dana untuk ke Tempat Wisata

4. Biaya transportasi di tujuan jalan-jalan Anda

Biaya transportasi untuk mengunjungi tempat wisata atau perjalanan di dalam sebuah kota juga jadi hal penting untuk disiapkan. Anda sebaiknya membuat anggaran untuk biaya transportasi tersebut dan melakukan riset biaya angkutan umum, taksi dan penyewaan mobil di kota itu.

Jenis transportasi yang tersedia akan bergantung pada tempat Anda berkunjung. Sangat bijak bila Anda sudah mengetahui transportasi yang digunakan dan perkiraan biaya transportasinya.

5. Sisihkan dana untuk berkunjung ke tempat wisata

Melakukan perjalanan ke suatu daerah maka mau tak mau juga ingin menjelajahi daerah tersebut. Anda juga ingin berkunjung ke tempat wisata, merasakan petualangan outdoor di daerah tersebut, mengunjungi museum, dan wisata belanja.

Nah, Anda memerlukan dana untuk menjelajahi tempat-tempat tersebut. Oleh karena itu, sebaiknya juga melakukan riset sebelum pergi dan cek harganya. Anda juga bisa mencari rekomendasi dari teman yang tinggal di daerah yang Anda kunjungi untuk mengetahui tempat yang bisa dikunjungi di daerah tersebut.

6. Oleh-oleh

Menyiapkan anggaran oleh-oleh ini tergantung dari anggaran yang Anda miliki. Terutama bila orang terdekat Anda mengetahui kalau Anda sedang pergi jalan-jalan. Atau bagi Anda yang suka koleksi suvenir dari tempat yang Anda kunjungi. Sebaiknya anggaran ini disesuaikan dengan anggaran perjalanan Anda. Bila tidak cukup anggarannya sebaiknya tidak usah dipaksakan untuk membeli.

Dana Darurat


7. Biaya internet

Sejumlah hotel, restoran dan tempat lainnya menawarkan akses internet gratis. Namun, tak selamanya Anda mendapatkan akses internet gratis. Oleh karena itu sebaiknya jangan lupa untuk siapkan anggaran tersebut terutama saat Anda pergi ke luar negeri.

8. Dana darurat

Tidak ada yang suka bila perjalanan tak sesuai rencana lantaran cuaca,sakit tiba-tiba saat jalan-jalan, dan sebagainya. Sebaiknya siapkan anggaran untuk dana darurat tersebut. Atau Anda juga bisa membeli asuransi perjalanan untuk berjaga-jaga.

9.Biaya persiapan jalan-jalan

Jika Anda bepergian ke luar negeri, maka ada sejumlah biaya yang perlu dipersiapkan yaitu membuat paspor, dan dokumen perjalanan lainnya untuk ke luar negeri.  Tak hanya itu, kalau melakukan perjalanan domestik, biasanya dana dikeluarkan untuk hal kecil antara lain bayar toilet umum, bagasi dan lainnya. Jadi anggaran ini perlu jadi perhatian Anda.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya