Liputan6.com, Jakarta Mayoritas harga bahan pangan terpantau stabil di pasar tradisional. Harga tersebut tak banyak berubah dibanding awal pekan.
Sutamaaji (50), pedagang Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, mengatakan, hanya cabai keriting merah yang naik. Harga cabai keriting merah naik dari Rp 28 ribu per kg menjadi Rp 32 ribu per kg. Dia menjelaskan, kenaikan terjadi dalam dua hari terakhir.
"Cabai keriting Rp 32 ribu per kg. Naik dari Rp 25 ribu-28 ribu per kg, baru dua hari. Sekarang dari Pasar Induk Rp 28 ribu, dulu di Pasar Induk Rp 24 ribu-25 ribu per kg," ujar dia kepada Liputan6.com di Pasar Kebayoran Lama, Jumat (29/9/2017).
Advertisement
Baca Juga
Sutamaaji mengatakan, kondisi tersebut berbanding terbalik dengan cabai rawit merah. Biasanya, kata dia, harga cabai rawit merah lebih mahal dibanding cabai keriting merah.
Dia mengatakan, harga cabai rawit merah saat ini Rp 20 ribu per kg. Di Pasar Induk Kramat Jati, harganya sudah mencapai Rp 12 ribu per kg.
"Murah semua, rawit merah Rp 20 ribu per kg, sudah ada hampir sebulanan. Sudah ada tiga minggu. Senin kemarin juga Rp 20 ribu," ujar dia.
Berikut pantauan harga Liputan6.com
1. Cabai
Harga cabai keriting merah naik dari Rp 28 ribu per kg menjadi Rp 32 ribu per kg. Sementara harga cabai rawit merah stabil di Rp 20 ribu per kg.
2. Bawang
Harga bawang baik bawang merah dan bawang putih stabil. Harga bawang merah Rp 28 ribu hingga Rp 30 ribu per kg, sementara bawang putih Rp 30 ribu per kg.
3. Bahan pangan lain
Harga pangan lain terpantau stabil atau tak banyak berubah dari awal pekan ini. Pedagang pasar menjual kol seharga Rp 8 ribu per kg, timun Rp 10 ribu per kg, tomat Rp 10 ribu per kg, sawi Rp 10 ribu per kg.
Sementara, harga wortel Rp 10 ribu per kg, kentang Rp 15 ribu per kg, terong Rp 10 ribu per kg, pare Rp 10 ribu per kg, daun bawang Rp 16 ribu per kg, seledri Rp 20 ribu per kg, dan buncis Rp 12 ribu per kg.
"Murah semua hitungannya yang rawit lagi banyak," tukas Sutamaaji.