Liputan6.com, Liverpool - Rekrutan anyar Liverpool, Lazar Markovic, percaya diri bisa menjadi pemain terbaik di Liga Premier Inggris. Performa yang tengah menanjak menjadi dasar Markovic mengeluarkan pernyataan demikian.
"Saya siap untuk bermain, saya dapat menjadi salah satu pemain terbaik Liga Premier," ucapnya seperti dilansir Sportsmole, Minggu (24/8/2014)).
"Mungkin saya sangat percaya diri karena dalam setiap musim saya selalu bermain dan finis sebagai juara," ujar pemain yang bermain di posisi gelandang ini. "Saya pikir Liverpool adalah tim terbaik musim lalu dan menurut saya mereka pantas menjadi juara."
Sepanjang kariernya, pemain asal Serbia ini selalu mampu membawa timnya meraih gelar. Ia sukses membawa Partizan meraih tiga gelar Liga Serbia berturut-turut dari musim 2010-11 hingga 2012-13. Selain itu, ia juga membantu klubnya meraih Piala Serbia musim 2010-11.
Di musim 2013/2014, pemain berusia 20 tahun ini sukses membawa Benfica menjuarai Liga Portugal, Taca de Portugal, dan Taca da Liga. Prestasi inilah yang membuat Markovic percaya dapat membawa The Reds meraih gelar di musim ini.
Rekrutan Anyar Liverpool Percaya Diri Bisa Jadi Pemain Terbaik
Lazar Markovic, percaya diri dapat menjadi pemain terbaik di Liga Premier.
diperbarui 24 Agu 2014, 21:19 WIBDiterbitkan 24 Agu 2014, 21:19 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pertamax Tetap dan Pertamax Turbo Naik, Rincian Harga BBM Pertamina 1 Desember 2024
Jajal Motor YZF-R9, Aldi Satya Mahendra Mulai Beradaptasi Hadapi World Supersport 2025
Hina Fasilitas Kampus IIB Darmajaya, Dua Mahasiswi UBL Terancam Sanksi Ini
Sido Muncul Gelar Seminar Kesehatan dan Resmikan Gerai Sehat ke-7 di RS UKRIDA Jakarta
Mesir Desak Solusi Dua Negara untuk Hentikan Konflik Palestina-Israel
Gus Yahya: Musyawarah Luar Biasa NU Itu Mimpi di Siang Bolong
Hasil LaLiga: Krisis Berlanjut, Barcelona Dipermalukan Las Palmas
Penghormatan Terakhir Eks Drummer My Chemical Romance Bob Bryar Sebelum Meninggal Dunia
Pesan CEO Nvidia Jensen Huang: Kelola Waktu dengan Bijak
Karangan Bunga Ucapan Selamat Mengular di Rumah Cagub Lampung Rahmat Mirzani Djausal
6 Potret Prabowo Ketemu Melly Goeslaw dan Tim Film Women from Rote Island, Menuju Piala Oscar 2025
Serieal Effendy Petik Kemenangan TKO di Byon Combat Showbiz 4: Indonesia vs Malaysia, Wakil Tuan Rumah Tersenyum