Hendra/Ahsan Sumbang Medali Emas Bulutangkis

Hendra Setiawan/Mohammad mengalahkan unggulan pertama yang juga harapan tuan ruman, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong, di final.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 28 Sep 2014, 18:36 WIB
Diterbitkan 28 Sep 2014, 18:36 WIB
Ganda Putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan
Ganda Putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (Humas PP PBSI)

Liputan6.com, Incheon - Bulutangkis kembali menyumbangkan medali emas dari nomor perorangan pada ajang Asian Games 2014. Jika sebelumnya medali emas direbut ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari, kali ini giliran ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad yang mempersembahkannya. Hendra/Ahsan mengalahkan andalan tuan rumah Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong.

Bertanding di Gyeyang Gymnasium, Incheon, Korea Selatan, Minggu (28/9/2014) petang WIB, Hendra/Ahsan mencoba bermain lebih sabar menghadapi Lee/Yoo. Pasangan ini tidak begitu saja mengumbar smes-smes keras. Hendra/Ahsan justru mengajak Lee/Yoo untuk adu pukulan drive dan net.

http://cdn0-e.production.liputan6.static6.com/medias/743546/big/025795300_1411904524-20140927PBSI_Asian_Games_Hendra_Ahsan7.jpg

Di interval game pertama, Hendra/Ahsan sempat tertinggal 6-11. Meski demikian, Juara Dunia 2013 ini tetap tenang dan mampu merebut enam poin berturut-turut untuk berbalik unggul 12-11. Setelah itu, perolehan angka Hendra/Ahsan tak terbendung hingga menang 21-16.

Di game kedua, pertandingan kembali berlangsung ketat. Sempat unggul 5-4, Hendra/Ahsan justru berbalik tertinggal 9-12. Unggulan kedua ini mampu menyamakan skor 15-15. Akan tetapi, Lee/Yoo meraih lima angka berturut-turut dan memaksa Hendra/Ahsan memainkan game ketiga usai menang 21-17.

Pada game penentuan, Hendra/Ahsan memulainya dengan merebut dua angka terlebih dahulu. Kejar-mengejar angka terus terjadi hingga Lee/Yoo berbalik unggul 9-11. Pasangan Korea ini terus memimpin perolehan angka 16-15. Namun setelah Hendra/Ahsan menyamakan kedudukan 17-17, perolehan angka Lee/Yoo terhenti. Hingga akhirnya pengembalian tanggung Lee diselesaikan dengan smes keras Hendra. Hendra/Ahsan pun menang 21-17.

http://cdn1-e.production.liputan6.static6.com/medias/743547/big/047273100_1411904555-20140927PBSI_Asian_Games_Hendra_Ahsan.jpg

Indonesia berpeluang menambah satu medali emas dari cabang bulutangkis nomor ganda campuran. Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir akan menghadapi Zhang Nan/Zhao Yunlei dari Tiongkok di final. Zhang/Zhao lolos ke partai puncai usai menyingkirkan pasangan Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto, 19-21 dan 17-21.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya