Liputan6.com, Jayapura - Persipura akhirnya buka suara mengenai nasib pelatih mereka, Jacksen F Tiago. Tim berjuluk Mutiara Hitam itu mengakui saat ini tengah mengistirahatkan pelatih asal Brasil tersebut dari jabatannya.
Jacksen sudah tak tampak mendampingi timnya saat Persipura menghadapi Arema Cronus dalam laga lanjutan babak 8 besar Indonesia Super League. Posisi Jacksen digantikan Mettu Dwaramuri.
"Manajemen masih sebatas memberikan skor kepada Jacksen dan belum memecatnya," kata Juru Bicara Persipura Rocky Bebena, Rabu (22/10/2014).
Rocky menjelaskan, skors dilayangkan lantaran Jacksen mengingkari kontrak dengan Persipura. Jacksen diketahui telah meneken kontrak juga untuk melatih tim juara AQUA Danone Nations Cup (DNC) 2014.
"Akibat mengikat kontrak dengan Danone, Jacksen mulai tidak serius menangani tim, dan terkesan asal-asalan. Hasil buruk Persipura di 8 Besar ISL, bukti tidak seriusnya Jacksen tangani tim, karena ia berharap Persipura gagal ke babak selanjutnya. Sehingga ia bisa menindaklanjuti kontraknya dengan Danone, tepat 4 November mendatang," jelasnya.
Rocky pun menuding, kekalahan Persipura dalam semifinal AFC Cup juga salah satu dari skenario Jacksen, untuk memuluskan rencananya di Danone. "Kalah telak dengan Qadsai Kuwait memang tak masuk akal," ucap dia.
Diketahui, Jakcsen saat ini memang ditunjuk untuk menjadi pelatih tim juara AQUA Danone Nations Cup (DNC) 2014. Tim itu akan mengikuti final dunia DNC 2014 di Sao Paulo, Brasil, 11 - 16 November 2014.
Mengenai hubungannya dengan Persipura, Jacksen pun mengakui sudah putus hubungan dengan tim asal Papua itu. "Saya sudah tidak bersama Persipura lagi Bigman (panggilan akrab Jacksen kepada wartawan)," katanya saat dihubungi Liputan6.com melalui pesan singkat.
Namun sayangnya, mantan pelatih Timnas Indonesia tersebut enggan membeberkan alasannya mengakhiri keberamaan dengan Persipura meski kompetisi ISL masih berjalan. "Ya karena memang sudah waktunya berpisah," singkat pria kelahiran Sao Paolo tersebut.
Alasan Persipura Singkirkan Jacksen Tiago
Jakcsen Tiago sudah tak mendampingi Persipura saat melawan Arema pada Selasa 21 Oktober kemariin.
diperbarui 22 Okt 2014, 19:14 WIBDiterbitkan 22 Okt 2014, 19:14 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Jacksen F Tiago juga berharap laga melawan Kyrgyzstan ini akan mampu mengasah feeling dan kemampuan agar pemain Timnas Indonesia menjadi lebih agresif (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips USG Agar Janin Terlihat: Panduan Lengkap untuk Calon Orang Tua
Potret Bahagia Nadin Amizah Dilamar Adik Sheila Dara
Profil Maya Watono, Sosok Perempuan yang Jadi Dirut Termuda di BUMN
Profil Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Terpilih Jadi Ketua KPK Baru
Tips-Tips Bermanfaat untuk Kehidupan Sehari-hari yang Lebih Baik
Gempa Hari Ini di Indonesia Jelang Akhir Pekan Jumat 22 November 2024: Empat Kali Terjadi
Tips Agar Sambal Teri Tetap Garing: Panduan Lengkap Membuat Sambal Teri Renyah
VIDEO: Tersangka Judi Online yang Raup hingga Rp1 Triliun Akhirnya Ditangkap Polisi
Produksi Minyak Harian Energi Mega Naik hingga Kuartal III 2024
PSC Bandara Resmi Turun 50% selama Nataru, Tiket Pesawat Lebih Murah?
Lansia di Kanada Pecahkan Rekor Dunia, Push Up 1.575 Kali dalam 1 Jam
Tips Menjawab SJT: Panduan Lengkap Menghadapi Situational Judgement Test