Liputan6.com, Liverpool- Buruknya kinerja Mario Balotelli membuat Liverpool berencana mendatangkan penyerang baru pada bursa transfer paruh kedua Januari nanti. Striker Paris Saint Germain Ezequiel Lavezzi masuk dalam radar manajer Brendan Rodgers.
Performa Balotelli sejak dibeli Liverpool dari AC Milan musim panas lalu sangat mengecewakan. Dia baru menyumbang satu gol. Balotelli bahkan belum mampu membukukan satu gol di Liga Premier Inggris.
Kritik pedas mulai menghampiri mantan pemain Manchester City itu. Sebab Liverpool menaruh harapan besar pada Balotelli untuk bisa jadi mesin gol menggantikan Luis Suarez yang dilego ke Barcelona.
Seperti diberitakan media-media Prancis, Liverpool tidak keberatan mengeluarkan dana besar lagi pada bulan Januari untuk membeli striker top. Mereka bersedia membayar 30 juta pound untuk membawa Lavezzi.
Pemain asal Argentina itu sebenarnya sudah dikaitkan dengan Liverpool sejak lama. Namun musim panas lalu The Reds lebih memilih membeli Balotelli. Rodgers nampaknya kini menyesali keputusannya memboyong Balotelli ketimbang Lavezzi.
Selain Lavezzi, Liverpool juga tertarik kepada pemain depan Olympique Marseille Andre Ayew. Harga Ayew jauh lebih murah karena kontraknya bersama Marseille habis akhir musim nanti.
Balotelli Mandul, Liverpool Cari Penyerang Baru
Pemain asal Argentina itu sebenarnya sudah dikaitkan dengan Liverpool sejak lama.
Diperbarui 24 Okt 2014, 13:59 WIBDiterbitkan 24 Okt 2014, 13:59 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Konsultasi PsikologiCara Kelola THR agar Tetap Berkah dan Bermanfaat untuk Masa Depan
9 10
Berita Terbaru
Darurat Kejahatan Online Scam: Simak Sejarah Singkat Pusat-pusat Penipuan di Asia Tenggara
Momen Mudik Bisa Dongkrak Penggunaan Kendaraan Listrik di Indonesia
Cara Mengembalikan Chat Telegram yang Terhapus dengan Mudah
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Memulai dengan Baik, Namun Timnas Indonesia Malah Tertinggal 0-3 dari Australia
Punya Catatan Mengesankan di Copenhagen, Kevin Diks Gagal Eksekusi Pinalti saat Lawan Australia
6 Cara Menghilangkan Noda Kunyit di Baju dengan Mudah dan Efektif
Arti Konjungsi,Berikut Pengertian, Jenis, dan Contoh Penggunaannya dalam Kalimat
Lisa BLACKPINK Debut Akting di The White Lotus, Dampaknya pada Pariwisata Thailand
Apa yang Terjadi Jika Punya Batu Ginjal? Ini Gejala yang Harus Diwaspadai
Australia vs Timnas Indonesia: Menanti Debut Patrick Kluivert
Tinjau CKG di Tangerang, Gibran Minta Masyarakat Jangan Tunggu Sakit Baru Periksa Kesehatan
Ofero Hadirkan 3 Model Skuter Listrik dengan Harga Terjangkau