Liputan6.com, Zurich - Malam penghargaan Ballon d'Or yang diselenggarakan oleh FIFA baru saja usai, pada Senin (12/1) kemarin. Pesepakbola wanita asal Irlandia, Stephanie Roche mengungkapkan kalau dirinya masih tak percaya bisa masuk dalam nominasi gol terbaik.
Pencetak gol terbaik berhak menerima trofi Puskas Award, dan Stephanie dinobatkan sebagai runner-up, hanya kalah dengan gol James Rodriguez di Piala Dunia 2014 lalu di Brasil.
Stephanie mencetak gol indah pada 13 Oktober 2013, ketika timnya Peamount United bentrok dengan Wexford Youths di liga wanita profesional di Republik Irlandia. Ia mencetak gol dengan memanfaatkan umpan silang dari sisi kanan gawang dengan teknik juggling, tanpa menjatuhkan bola ke tanah. Gol tersebut-lah yang membuat Stephanie menjadi wanita pertama yang masuk nominasi Puskas Award.
"Saya benar-benar tidak bisa percaya ketika saya mendapat email yang mengatakan saya telah dinominasikan ke dalam Puskas Award," kata Stephanie dikutip dari Four Four Two.
"Saya tidak pernah berpikir hal seperti itu bisa terjadi pada orang seperti saya," katanya merendah. Pemain berusia 25 tahun itu juga mengungkapkan kegembiraannya bisa sejajar dengan Pemain Terbaik Dunia 2014, Cristiano Ronaldo, yang menerima trofi Ballon d'Or.
Apa komentar Stephanie tentang Ronaldo? Baca halaman selanjutnya.
Bertemu Ronaldo
Stephanie Roche mengakui kalau dirinya sangat senang saat pihak FIFA menghubungi Asosiasi Sepak Bola Irlandia untuk berkomunikasi langsung dengannya. Terlebih lagi, dalam malam penghargaan Ballon d'Or tersebut dia bisa bertemu idolanya, Cristiano Ronaldo.
AH LADS! Picture of The Day From The #BallondOr With @StephanieRoche9 #StephanieRoche pic.twitter.com/EJIr003tfK
— Her.ie (@Herdotie) January 12, 2015
Jauh dari kata kecewa karena gagal menang, pemain yang sekarang merumput bersama ASPTT Albi di Perancis itu malah tampak gembira.
"Ini luar biasa bisa berada di sini dan memiliki kesempatan untuk bertemu orang-orang seperti Cristiano Ronaldo. Saya penggemar Manchester United dan dia pahlawan saya," tutup Stephanie.
Baca Juga:
Unggul Mutlak, Ronaldo Raih Ballon d'Or 2014
Advertisement