MU mengadakan festival bertajuk "United: Live di Jakarta", yang ditujukan bagi para fans mereka, mulai dari sesi temu sapa dengan legenda klub hingga nobar (nonton bareng) laga Manchester United vs Leicester City pada Sabtu (31/1).
Selain itu, dalam kesempatan langka tersebut sebanyak 16 siswa dari sekolah sepak bola (SSB) Ragunan mendapat pengalaman berharga. Anak-anak berusia U-11 ini mencicipi teknik pelatihan akademi MU.
Salah satu sudut ruangan di Balai Kartini disulap menjadi lapangan futsal lengkap dengan dua gawangnya. Dua pelatih dari akademi, tampak memberikan pengarahan tentang teknik passing.
Seperti yang diakui salah satu siswa, Rizky, dirinya bangga bisa terpilih menjadi salah satu pemain dari 16 siswa yang berangkat ke Balai Kartini. "Iya, tidak semua dari anak-anak di SSB yang dipilih, cuma 16," kata bocah berusia 10 tahun ini.
"Tidak terlalu berbeda juga. Sama yang pernah diajarkan di SSB, tentang passing sama skill. Tadi gak ngerti tapi dipraktekkan dulu," sambung Rizky.
Clear bekerja sama dengan Manchester United untuk mencari pesepakbola muda berbakat di 16 kota Indonesia, termasuk Jakarta. Mantan pemain timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto, ditunjuk sebagai pencari bakat lokal dalam acara tersebut.
Pelatih Akademi MU Bagi Ilmu Di Indonesia
MU mengadakan festival bertajuk United: Live di Jakarta, yang ditujukan bagi para fans mereka
diperbarui 31 Jan 2015, 22:55 WIBDiterbitkan 31 Jan 2015, 22:55 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
JILF 2024: Tegas Menentang Genosida Palestina
Timses Pram-Doel Apresiasi Profesionalitas TNI-Polri di Pilkada Jakarta
Main Api Jadi Series Trending di Indonesia, Ini Daftar Para Pemain dan Sinopsis Ceritanya
Bacaan Doa Datang Haid, Amalan dan Panduan Lengkap untuk Muslimah
Daftar Negara yang Pakai Bitcoin Jadi Alat Pembayaran Sah
Ragam Kuliner Singkawang, Sajian Khas dari The Little Hong Kong
Gaya Rambut Luna Bijl Saat Makan Bakso Bareng Maarten Paes di Bali Bikin Salah Fokus
Link Live Steaming LaLiga Barcelona vs Las Palmas, Sabtu 30 November 2024 Pukul 20.00 WIB
Saham Adani Group Melonjak 19% Meski Diterjang Kasus Suap
Pemberontak Suriah Masuki Jantung Kota Aleppo, Rusia Kirim Bantuan Militer
Jirayut Gemetar Tampil di 29th Asian Television Awards Hari Pertama: Kaki Kayak Mau Copot
Tips Bijak Menggunakan Media Sosial: Panduan Lengkap untuk Pengguna Modern