Ferdinand Sinaga Selamatkan Sriwijaya FC dari Kekalahan

Semen Padang mampu menahan imbang SFC 2-2 di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 07 Apr 2015, 17:33 WIB
Diterbitkan 07 Apr 2015, 17:33 WIB
Sriwijaya FC
Sriwijaya FC (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya

Liputan6.com, Palembang - Sriwijaya FC (SFC) kembali gagal memetik poin penuh ketika bermain di hadapan publik sendiri usai ditahan 2-2 oleh Semen Padang, Selasa (7/4/2015) di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang. Ferdinand Sinaga menjadi penyelamat SFC lewat golnya pada menit ke-76 yang menyamakan kedudukan menjadi 2-2 dalam matchday kedua QNB League 2015.

Pada laga sebelumnya, SFC juga harus puas bermain imbang 1-1 ketika menjamu Pelita Bandung Raya pada Selasa (4/4/2015). Hasil ini membuat SFC hanya mengumpulkan dua poin dari dua pertandingan di QNB League 2015.

Muhammad Nur Iskandar membawa Semen Padang unggul lebih dulu pada menit ke-19 melalui sepakan kaki kirinya yang tak bisa dibendung Dian Agus. SFC tertinggal 0-1 dari Kabau Sirah.

Semen Padang terus menekan pertahanan tuan rumah, namun malah Sriwijaya FC yang menyamakan kedudukan lewat Raphael Maitimo pada menit ke-35. Laga pun kian berjalan sengit pada sisa waktu babak pertama.

Jelang turun minum, Semen Padang kembali memimpin atas SFC, setelah Hendra Bayauw mencatatkan namanya di papan skor pada menit k-43. Sampai babak pertama usai, SFC tertinggal 1-2 dari SP.

Pada babak kedua, jual beli serangan diperlihatkan oleh dua tim asal Pulau Sumatera ini. Pada menit ke-62, SFC mendapat hadiah penalti setelah salah satu pemain Semen Padang dianggap melakukan handball di kotak terlarang.

Maitimo yang diplot menjadi eksekutor malah gagal menuntaskan tugasnya. Pelatih SFC, Benny Dolo mencoba alternatif lain di lini depan dengan memasukkan Patrich Wanggai. Benar saja, bola rebound hasil sepakan Wanggai mampu dimanfaatkan Ferdinand untuk mengubah skor menjadi 2-2. Skopr bertahan sampai pertandingan berakhir.

Starting line-up:

Sriwijaya FC: 13 Dian Agus; 5 A. Maiga, 14 Fatur Rahman, 22 Wildansyah, 26 Fachruddin; 6 Asri Akbar, 10 Morimakan Koita, 8 Raphael Maitimo; Titus Bonai, 9 Goran Ljubojevic, 17 Ferdinand Sinaga.

Semen Padang: 22 Jandia Eka Putra; 11 Hengki Ardiles, 99 Goran Ganchev, 16 Saepulloh Maulana, 18 Ricky Ohorella; 8 Eka Ramdani, 6 Yu Hyun Koo, 15 Hendra Bayauw, 88 Irsyad Maulana; 17 Nur Iskandar, 9 Airlangga Sucipto.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya