Liputan6.com, Warsawa - Pertemuan antara Dnipro Dnipropetrovsk dan Sevilla di partai puncak Liga Europa, Kamis (26/5/2015) di Stadion Narodowy, Warsawa, dapat menyajikan laga yang sengit. Karena laga ini akan mempertemukan pemain-pemain dengan kemampuan yang beragam.
Seperti diketahui bagi Sevilla ini adalah laga final ke-4 mereka di ajang Europa League (2005/2006, 2006/2007, 2013/2014, 2014/2015). Bahkan beberapa pemain turut merasakan keberhasilan merengkuh gelar Liga Europa musim 2013/2014 lalu.
Musim 2014/2015, Sevilla banyak diperkuat nama-nama yang tidak turut serta di musim lalu. Penjaga gawang muda, Sergio Rico, baru dipromosikan dari Sevilla II ke tim utama musim ini. Ia langsung mendapat kepercayaan menempati posisi utama di bawah mistar gawang Los Rojiblancos.
Namun Los Rojiblancos juga patut mewaspadai calon lawannya, Dnipro. Pasalnya ini adalah kali pertama mereka menembus partai puncak Europa League. Tentu motivasi tambahan menyelimuti para pemain.
Sang pelatih, Myron Markevych, terbukti sukses menerapkan skema 4-2-3-1 di kompetisi kedua antar klub-klub Eropa ini. Tim sekelas Napoli pun harus tumbang saat menghadapi Dnipro.
Jika dilihat dari pola permainan masing-masing tim, sangat menarik untuk melihat nama-nama yang menempati posisi-posisi vital. Berikut head to head antar pemain kedua tim:
1
Penjaga gawang
1. Denys Boyko (Dnipro)
Denys Boyko bergabung dengan Dnipro musim 2009/2010. Namun ia baru mampu menembus skuat utama Dnipro di musim 2013/2014, saat itu ia mencatat 28 penampilannya di Liga Ukraina.
Kiper berpostur 197 cm ini juga menjadi pilihan utama di ajang Europa League. Tercatat musim ini ia tidak pernah kebobolan lebih dari tiga gol di Europa League.
2. Sergio Rico (Sevilla)
Sergio Rico baru dipercaya masuk ke dalam skuat utama Sevilla musim 2014/2015. Sebelumnya ia membela Sevilla II.
Pria berusia 21 tahun ini sukses menggeser kiper utama Sevilla, Beto, di ajang Liga Spanyol. Bahkan di ajang Liga Europa, Sergio kerap bermain bergantian bersama Beto.
Keunggulan kiper asal Spanyol ini adalah saat mengantisipasi bola-bola sepakan spekulasi. Ia juga memiliki konsentrasi yang tinggi, sehingga membuatnya mampu mematikan serangan yang 90 persen nyaris gol.
Advertisement
2
Bek
1. Douglas Silva (Dnipro)
Douglas Silva menjadi pemain belakang dengan catatan penampilan terbanyak di ajang Liga Ukraina bersama Dnipro. Ia juga dipercaya memperkuat Dnipro di kompetisi Europa League.
Talenta asal Brasil itu baru menginjakkan kaki di sepak bola Eropa pada musi, 2012/2013 bersama Dnipro. Dengan postur besarnya, Douglas dapat menjadi tembok yang sulit dilewati lawan-lawannya.
2. Daniel Carrico (Sevilla)
Daniel Carrico merupakan salah satu pembelian tersukses Sevilla. Didatangkan pada 2013/2014, ia langsung mengantarkan Los Rojiblancos meraih gelar Liga Europa di musim pertamanya.
Kini bek asal Portugal itu masih menjadi pilihan utama pelatih Unai Emery. Defender berpostur 182 cm itu memiliki kualitas tackling yang sangat baik. Namun Sevilla harus berhati-hati karena ia sering melakukan pelanggaran di area pertahanan.
3
Penyerang
1. Nikola Kalinic (Dnipro)
Penyerang asal Kroasia, Nikola Kalinic, sudah mencetak 12 gol dari 23 penampilannya di Liga Ukraina. Meski belum memiliki prestasi apapun di Liga Europa, Kalinic memiliki keunggulan yang dapat menjadi pertimbangan.
Dengan postur sekitar 187 cm ia sering memenangkan bola-bola udara. Yang patut diwaspadai dari Kalinic adalah ia mampu menempatkan posisi dengan baik di area kotak penalti lawan.
2. Carlos Bacca (Sevilla)
Carlos Bacca mengalami peningkatan pesat setelah bergabung dengan Sevilla musim 2013/2014. Di ajang Liga Spanyol musim ini Bacca menjadi salah satu penyerang haus gol dengan raihan 20 golnya.
Di ajang Europa League 2014/2015, ia juga sudah menceploskan lima gol. Selain itu ia adalah tipikal pemain yang jarang sekali melakukan diving, bahkan ia memiliki keunggulan dalam eksekusi bola-bola mati. Namun penyerang asal Kolombia ini kurang mentereng dalam bola-bola udara.
Baca juga:
6 Penyebab Real Madrid Hancur Lebur Musim Ini
Neymar vs Bale: Siapa Pemain 'Figuran' Lebih Hebat?
Bukti Nyata Manchester United Layak Tendang Falcao
Madrid Pecat Ancelotti, 5 Pelatih Ini Kandidat Kuat Penggantinya
Advertisement