Chiellini: Messi Dewa Sepak Bola

Tapi, Lionel Messi tidak bisa mencetak gol indah ke gawang Athletic Bilbao jika bermain di Italia.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 02 Jun 2015, 09:29 WIB
Diterbitkan 02 Jun 2015, 09:29 WIB
Lionel Messi
Barcelona vs Athletic Bilbao (AP Photo/Manu Fernandez)

Liputan6.com, Turin - Juventus akan menghadapi Barcelona di final Liga Champions. Laga tersebut akan berlangsung di Olympiastadion, Berlin, 7 Juni mendatang. Bek Juve Giorgio Chiellini pun memuji penyerang Barca, Lionel Messi.

Seperti diberitakan sebelumnya, Messi kembali menuai pujian usai mencetak gol indah ke gawang Athletic Bilbao di final Copa del Rey, akhir pekan silam. Melalui aksi individu dari tengah lapangan, bintang asal Argentina itu menjebol gawang Bilbao.

Giorgio Chiellini (AFP/Filippo Monteforte)

"Messi sekarang dewa sepak bola," kata Chiellini kepada wartawan di Turin seperti dilansir Football Italia, Senin (1/6/2015). "Sulit untuk membandingkan dia dengan Diego Maradona atau Pele. Tapi, dia mungkin pemain terbaik dalam 30 tahun terakhir.

Soal gol Messi ke gawang Bilbao, Chiellini tak ketinggalan ikut memujinya. Namun, bek berusia 30 tahun tersebut yakin Messi tidak bisa mencetak gol indah seperti itu jika bermain melawan di Italia.

"Golnya melawan Athletic Bilbao? Itu gol yang luar biasa, tapi saya tidak yakin Messi bisa mencetak gol seperti itu di Italia, di mana permainan bertahan lebih baik ketimbang di Spanyol," ujar Chiellini.

Baca juga:

7 Tim Ini Peraih Treble Winners, Juventus Selanjutnya?

Prihatin Nasib PSSI, Jupe Janji Telanjang di GBK

Cari Pengganti Falcao, MU Lirik Bekas Kondektur Bus

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya