Milan Resmi Pecat Inzaghi

Inzaghi kemungkinan digantikan Mihajlovic.

oleh Thomas diperbarui 16 Jun 2015, 16:51 WIB
Diterbitkan 16 Jun 2015, 16:51 WIB
Inzaghi
Inzaghi di partai Milan vs Lazio... Selengkapnya

Liputan6.com, Milan- Buruknya prestasi AC Milan pada musim 2014-2015 membuat manajemen I Rossoneri akhirnya memecat pelatih Filippo Inzaghi. Sinisa Mihajlovic yang kemungkinan jadi suksesor Inzaghi.

"AC Milan mengumumkan telah memecat pelatih utama Filippo Inzaghi. Seluruh klub berterima kasih atas kerjanya selama ini," demikian pernyataan resmi Milan, Selasa (16/6/2015).

Inzaghi mulai melatih Milan musim panas tahun lalu. Namun dia gagal mengangkat prestasi Sulley Ali Muntari cs. Milan kembali tak mampu lolos ke kompetisi Eropa musim depan karena finis di posisi 10 Serie A.

Pemecatan pria 41 tahun itu tidaklah mengejutkan. Sejak pekan lalu Milan santer dikabarkan akan mengganti pelatih di musim panas ini.

Meski belum ada pengumuman resmi, Mihajlovic yang kemungkinan jadi pelatih baru Milan selanjutnya. Pria Serbia ini sudah bertemu dengan petinggi Milan beberapa waktu lalu.

Baca Juga

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya