Ganas Lagi, Dortmund Torehkan Statistik Fantastis

Kini, Dortmund ditangani pelatih baru, Thomas Tuchel, yang menggantikan Jurgen Klopp.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 18 Sep 2015, 03:21 WIB
Diterbitkan 18 Sep 2015, 03:21 WIB
Thomas Tuchel
KECEWA - Thomas Tuchel kecewa mentalitas Borussia Dortmund saat berhadapan melawan Odd Greenland. (ESPN)

Liputan6.com, Dortmund - Dua musim terakhir, performa Borussia Dortmund menurun setelah sempat menjadi penguasa Bundesliga Jerman di bawah asuhan Jurgen Klopp. Kini, Dortmund mulai menunjukkan tanda-tanda untuk bangkit dan mendominasi Bundesliga lagi.

Di tangan pelatih baru, Thomas Tuchel, Die Borussen mencatatkan rekor kemenangan sepuluh kali berturut-turut di berbagai kompetisi. Dortmund saat ini juga memuncaki klasemen sementara Bundesliga bersama Bayern Muenchen dengan sama-sama mengoleksi 12 poin.  

Dari sepuluh kemenangan beruntun tersebut, Dortmund menjaringkan 36 gol dan hanya kebobolan sembilan kali. Fakta ini membuat Mats Hummels dan kawan-kawan kembali diprediksikan menjadi salah satu kandidat juara Bundesliga musim ini.



Terakhir, Dortmund dini hari tadi menang 2-1 atas tamunya, Krasnodar di pertandingan penyisihan grup Liga Europa. Dua gol Dortmund dicetak Matthias Ginter dan Joo-Ho Park.  

Seperti dilansir Football Stats, bintang-bintang Dortmund juga mulai bersinar lagi di bawah asuhan pelatih Thomas Tuchel. Sebut saja bagaimana Henrikh Mkhitaryan, yang sejauh ini telah menorehkan koleksi sembilan gol dan sembilan assist. 



Pierre Emerick Aubameyang sejauh ini juga telah menghasilkan sembilan gol dan tiga assist di berbagai kompetisi. Begitu juga Marco Reus yang sampai sekarang telah mencatatkan enam gol dan satu assist.

Dortmund musim ini turut berkiprah di kompetisi Liga Europa, setelah melalui babak play-off terlebih dahulu. Die Borussen musim ini juga kedatangan sejumlah wajah baru seperti, Adnan Januzaj yang dipinjam dari Manchester United, Gonzalo Castro, dan Joo Ho Park. (Win/Ary)

Baca juga:

Hasil Lengkap Matchday 1 Liga Champions

Mourinho Sempat Lupa Rasanya Meraih Kemenangan

Polling: Siapa Pelatih Liga Inggris yang Bakal Dipecat Pertama?

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya