Liputan6.com, Jakarta Skor 1-1 untuk sementara terpampang di papan skor Etihad Stadium saat Manchester City menjamu Newcastle United pada pekan kedelapan Liga Inggris, Sabtu (3/10/2015) malam WIB. City harus tertinggal lebih dulu.
Newcastle di luar dugaan membuat gebrakan dengan menyerang pertahanan City di awal babak pertama. Bagi The Magpies -julukan Newcastle- meraih poin memang menjadi misi utama pada laga ini untuk mengeluarkan mereka dari peringkat 17 klasemen sementara.
Diserang, City tidak tinggal diam. Tim asuhan Manuel Pellegrini ini mengambil alih kendali permainan di interval 15 menit kedua babak pertama. Dua peluang mereka raih lewat Sergio Aguero dan David Silva. Namun, belum membuahkan gol.
Justru Newcastle yang mencetak gol lebih dulu lewat Alexsandar Mitrovic di menit 18. Berawal dari umpan Gergory Wijnaldum, Mitrovic menjebol gawang Joe Hart lewat sundulan.
City yang tertinggal mencoba bermain lebih agresif, sementara Newcastle mengintip kesempatan untuk menambah keunggulan lewat serangan balik. City akhirnya menyamakan kedudukan di menit 42. Adalah Sergio Aguero yang membobol gawang Tim Krul usai menerima umpan sundulan Fernandinho.
Baca Juga
Skor 1-1. Memasuki waktu tambahan, City coba meningkatkan intensitas serangan. Namun hingga babak pertama usai, skor tidak berubah. (Lut/Bog)
Susunan pemain
Advertisement
Manchester City (4-3-3): Hart; Zabaleta, Otamendi, Mangala, Kolarov; Fernando, Fernandinho, Silva; Sterling, De Bruyne, Aguero
Newcastle United (4-4-2): Krul; Janmaat, Mbemba, Coloccini, Mbabu; Sissoko, Anita, Gouffran, Wijnaldum; Perez, Mitrović.