Alasan Lampard Ogah Dipinjamkan ke Klub Eropa

Lampard lebih memilih untuk beristirahat dibandingkan bermain di klub Eropa

oleh Girman Soemantri diperbarui 16 Okt 2015, 19:14 WIB
Diterbitkan 16 Okt 2015, 19:14 WIB
Frank Lampard
Frank Lampard (Daily Mail)

Liputan6.com, Jakarta New York City FC tidak akan meminjamkan Frank Lampard ke klub Eropa mananapun, hal itu dilakukan agar pemain asal Inggris tersebut mempunyai banyak waktu beristirahat agar tidak mengalami cedera.

Lampard sendiri pun menyetujui keputusan klubnya tersebut. Soalnya, dia saat ini hanya ingin beristirahat agar dapat bermain dengan baik pada musim depan.

"Saya berharap tidak mengalami cedera, namun setiap pemain harus menerima jika terjadi cedera," ucap Lampard dilansir oleh Soccerway.

"Tujuan saya sekarang adalah menjaga kesehatan dengan baik untuk musim depan, karena kompetisi berjalan ketat, namun mempunyai waktu istirahat yang cukup, namun banyak, kami menjalani pra-musim yang baik dan berbuat sesuatu untuk musim depan," sambung mantan kapten Chelsea itu.

Lampard sempat membuat klubnya ketar-ketir saat dipinjamkan ke Manchester City pada Juli 2014 lalu. Soalnya, Lampard dihajar cedera betis saat membela "Manchester Biru". Hal itu membuat mantan kapten Chelsea ini harus tunda jalani laga debutnya bersama New York City.

Pada pertandingan DC United vs New York City (3/10) di Robert F. Kennedy Memorial Stadium, Lampard berhasil mencetak gol untuk klubnya pada menit ke-1. Namun sayang, pada pertandingan tersebut New York City tersebut harus mengalami kekalahan 1-2. Lampard pun harus ditarik keluar di menit ke-72.

Baca Juga :

Bos Milan Mulai Kecewa dengan Kinerja Mihajlovic

Karena Sepatu Nike, Enam Pemain Liga Inggris Naik Meja Operasi?

Gelombang Suporter Sriwijaya Sudah Ramaikan SUGBK

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya