MU Selangkah Lagi Bajak Remaja 15 Tahun Belanda

Penampilan gelandnag serang Ajax ini buat pencari bakat MU terkesan.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 09 Des 2015, 04:04 WIB
Diterbitkan 09 Des 2015, 04:04 WIB
08082015-Louis-van-Gaal
Manajer Manchester United Louis van Gaal (Reuters / Darren Staples)... Selengkapnya

Liputan6.com, Manchester - Setelah sempat meredup, pergerakan Manchester United dalam memantau pemain muda berbakat di dunia belakangan mulai kembali gencar. United dilaporkan tinggal selangkah lagi menggaet Juan Familia-Castillo, remaja 15 tahun milik Ajax Amsterdam.

The Red Devils disebut-sebut telah melakukan pemantauan dalam periode yang panjang terhadap pemain yang biasa beroperasi sebagai gelandang serang tersebut. Dalam waktu dekat United berharap bisa mengubah status Familia-Castillo menjadi milik mereka.

Baca Juga

  • Hamili Pacar Cantiknya, Ashley Cole Ingin Anak Laki-Laki
  • Sepatu Bola Nyentrik Ini Didesain Suami Kim Kardashian
  • Suarez Buka Rahasia Trisula Barcelona Tampil Mematikan


Seperti dilansir Daily Mail, pencari bakat United terkesan dengan aksi Familia-Castillo bersama tim Ajax U-17. Bukan hanya itu, penampilan kapten Timnas Belanda U-16 ini dianggap di atas rata-rata rekan satu timnya.

Di lapangan, Familia-Castillo gelandang serbaguna yang kerap dimainkan sebagai gelandang serang atau sayap kiri. Kemampuan kaki kirinya menonjol dan punya tendangan jarak jauh mematikan.

Dengan profil yang dimilikinya, Familia-Castillo terdengar seperti akan menjadi pembelian pemain muda yang sangat baik untuk United. Familia-Castillo juga diprediksi akan menjadi pemain bintang di tim senior The Red Devils.



Akan tetapi, para pendukung United mungkin berpendapat, kebutuhan tim kesayangan mereka sesungguhnya yakni memboyong pemain top untuk tim utama. Terlebih, lini depan tim besutan Louis van Gaal musim ini dianggap kurang bertaji. (Win/Def)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya