Legenda Bola Basket Indonesia Tutup Usia

Beberapa bulan terakhir, Amran berjuang melawan penyakit kanker.

oleh Thomas diperbarui 04 Mei 2016, 15:50 WIB
Diterbitkan 04 Mei 2016, 15:50 WIB
Amran Andi Sinta
Beberapa bulan terakhir, Amran berjuang melawan penyakit kanker.

Liputan6.com, Jakarta- Kabar duka menghampiri dunia olahraga Indonesia, khususnya cabang bola basket. Mantan pemain Satria Muda Jakarta, Amran Andi Sinta, meninggal dunia pada hari Rabu (4/5/2016). Amran wafat pada usia 43 tahun karena penyakit kanker paru-paru.

Baca Juga

  • Kutukan Madrid Hantui Aguero, Pellegrini Tak Gentar
  • Wanita-wanita Cantik di Balik Sukses Leicester City
  • Daftar Pemain Asing yang Pertama Kali Merumput di Indonesia


Amran mengembuskan nafas terakhir pada pukul 12.30 di RS Siloam Semanggi. Amran sudah cukup lama menderita penyakit kanker paru-paru tersebut.

Rencananya jenazah Amran akan dikebumikan pada Kamis (5/5/2016) di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, pada pukul 08.00 atau 09.00 pagi. Saat ini jenazah Amran disemayamkan di rumah duka Jalan Pancoran Barat No. 23 (belakang Masjid Al Munawar).

Amran merupakan salah satu legenda hidup bola basket Indonesia. Dia berjasa memberikan trofi pertama bagi Satria Muda pada tahun 1999.

Besarnya jasa Amran membuat Satria Muda mempensiunkan jersey bernomor punggung enam yang biasa dipakai Amran saat masih aktif bermain.

Terakhir Amran mengabdi untuk bola basket Indonesia dengan menjabat sebagai Sekjen Perbasi (Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia).

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya