Liputan6.com, Zurich - FIFA membatalkan sanksi empat pertandingan bagi bintang Argentina Lionel Messi. Dengan keputusan ini, pemain Barcelona tersebut bisa membantu Tim Tango merebut tiket Piala Dunia 2018.
Messi dijatuhi hukuman karena menghina asisten wasit pada laga kualifikasi melawan Chile, 23 Maret 2017. Dia membenarkan sudah berbicara kasar. Namun, Messi menegaskan hanya mengumpat dan tidak mengarahkannya kepada hakim garis.
Advertisement
Baca Juga
"FIFA menerima banding yang diajukan Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA). Kami tidak memiliki bukti kuat dan cukup untuk menjatuhkan vonis," tulis keterangan resmi organisasi pimpinan Gianni Infantino tersebut.
Meski sudah tidak berlaku, Messi sempat dilarang bermain menghadapi Bolivia, 28 Maret 2017, karena FIFA mengeluarkan keputusan beberapa jam sebelum pertandingan. Gonzalo Higuain dan kawan-kawan tumbang 0-2 di laga tersebut. Beberapa saat kemudian, AFA memberhentikan pelatih Edgardo Bauza.
Argentina tidak pernah gagal lolos Piala Dunia sejak 1970. Saat ini mereka menempati posisi 5 klasemen Zona Conmebol. Hanya empat tim teratas yang lolos otomatis.
Sebagai top scorer La Albiceleste di kualifikasi dengan empat gol, Messi akan memainkan peran penting pada laga sisa melawan Uruguay, Venezuela, Peru, dan Ekuador.