Liputan6.com, London -
Chelsea akan berhadapan dengan Middlesbrough awal pekan ini. Kedua tim bertemu di Stamford Bridge, Senin (8/5/2017).
Â
Misi Chelsea sudah sangat jelas. Mereka memburu kemenangan untuk melebarkan jarak dengan sang rival Tottenham Hotspur.
Â
Jika Chelsea menang, kedua tim akan terpaut tujuh poin. The Blues pun kemudian berpeluang memastikan gelar pada akhir pekan nanti andai kembali mengandaskan West Bromwich Albion.
Â
Baca Juga
Â
Sementara kubu lawan mengalami nasib miris. Kekalahan dalam pertandingan ini, berarti mereka resmi terdegradasi.
Â
Berikut beberapa fakta menarik Chelsea dan Middlesbrough:
Â
1. Chelsea selalu menang dalam enam pertemuan terakhir dengan The Boro di Liga Inggris. Hebatnya, mereka juga tidak pernah kebobolan dalam kesempatan tersebut.
Â
2. Sudah dalam tujuh laga beruntun The Boro gagal membobol Chelsea setiap bermain di Stamford Bridge. Terakhir mereka melakukannya pada September 2001 silam.
Â
3. Jika menang, Chelsea akan menjadi tim ketiga yang mampu mencatat 300 kemenangan kandang di Liga Inggris.
Â
4. Chelsea kini sudah menyamai raihan poin Leicester City ketika keluara sebagai juara musim lalu (81). Jika menang dalam empat laga sisa, mereka akan mencapai 93 poin. Hanya satu tim sepanjang sejarah Liga Inggris yang bisa melewati catatan itu, yakni Chelsea pada 2005 dengan 95 poin.
Â
5. Cesc Fabregas hanya butuh satu assist lagi untuk menjadi pemain pertama yang sanggup mencetak rekor 10 assist dalam enam musim berbeda.
Â
Â