Liputan6.com, Cardiff - Real Madrid sukses menjadi juara Liga Champions musim 2016-2017 usai mengalahkan Juventus di Stadion Millenium, Cardiff, Wales, Minggu dini hari WIB (4/6/2017).
Real Madrid menjadi juara setelah menghajar Juventus 4-1. Keberhasilan ini membuat koleksi gelar Liga Champions milik Real Madrid bertambah menjadi 12.
Advertisement
Baca Juga
Atas pencapaian ini, bomber Real Madrid, Gareth Bale, mengaku bahagia bisa menggelar pesta juara Liga Champions 2016-2017.
Bagi Gareth Bale, ini adalah gelar ketiga Liga Champions bersama Real Madrid. Meski pernah merasakan perayaan pesta juara di ajang yang sama, menurut pemain kelahiran Cardiff, 16 Juli 1989 tersebut, kali ini suasananya sangat berbeda.
"Pemandangan yang sungguh indah. Kota (Cardiff) telah melakukan pekerjaan yang tidak bernoda untuk menggelar ajang besar. Menjadi juara di kampung halaman terasa luar biasa," ujar Bale.
Nikmati Momen
Bale sempat diragukan tampil dalam final Liga Champions musim ini karena mengalami cedera pergelangan kaki pada April lalu.
Ia pun memulai laga dari bangku cadangan, sebelum masuk ke lapangan untuk menggantikan posisi Karim Benzema pada menit ke-77.
"Ini musim yang sulit. Saya berjuang tak kenal lelah agar fit dan ini adalah hadiahnya. Kami telah membuat sejarah dan akan menikmati momen ini saat ini," tutur Bale.
"Kami membutuhkan kepercayaan diri pada babak kedua dan harus memanfaatkan setiap peluang seperti yang telah kami lakukan. Saya senang bisa bermain," penyerang Real Madrid tersebut menambahkan.
(Artikel asli ditulis Yosua Eka Putra/diedit Ary Wibowo/Bola.com)
Advertisement