Klub Liga Inggris Ini Ikut Ganti Pelatih

Sudah tiga klub Liga Inggris yang mengganti pelatih jelang 2017/2018.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 15 Jun 2017, 08:24 WIB
Diterbitkan 15 Jun 2017, 08:24 WIB
Southampton akan memiliki pelatih baru untuk Liga Inggris 2017/2018 setelah memecat Claude Puel.
Southampton akan memiliki pelatih baru untuk Liga Inggris 2017/2018 setelah memecat Claude Puel. (AFP/Valery Hache)

Liputan6.com, Southampton - Southampton jadi klub Liga Inggris ketiga dengan pelatih baru untuk musim 2017/2018. Mereka memutuskan memecat Claude Puel.

Manajemen mengambil tindakan menyusul rapor buruk klub di Liga Inggris.

The Saints hanya meraih 12 kemenangan di 38 laga. Meski menduduki peringkat 8, mereka hanya 12 angka di atas zona degradasi.

"Kami ucapkan terima kasih atas kontribusi Puel selama semusim. Kami ucapkan yang terbaik untuk masa depannya," tulis pernyataan resmi klub.

"Proses pencarian pelatih baru sudah dimulai. Kami yakin dapat menemukan sosok tepat yang sesuai dengan visi jangka panjang klub."

Southampton bernasib sama seperti Crystal Palace dan Watford yang memutuskan menggunakan pelatih baru jelang Liga Inggris 2017/2018. Di antara mereka, baru Watford yang menemukan arsitek anyar, yakni Marco Silva.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya