Susunan Pemain Hoffenheim Vs Liverpool

Liverpool tak memainkan Coutinho di laga kontra Hoffenheim.

oleh Thomas diperbarui 16 Agu 2017, 01:00 WIB
Diterbitkan 16 Agu 2017, 01:00 WIB
Susunan Pemain Hoffenheim Vs Liverpool
Hoffenheim vs Liverpool (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Hoffenheim- Liverpool mengandalkan trio Mohammed Salah, Roberto Firmino dan Sadio Mane saat dijamu Hoffenheim pada leg pertama playoff Liga Champions, Rabu (16/8/2017) dinihari WIB. 

Manajer Jurgen Klopp menurunkan trio Salah, Firmino dan Mane karena Philippe Coutinho tidak dibawa ke Jerman. Coutinho tidak fit dan kabarnya akan segera pindah ke Barcelona.

Untuk di lini tengah, Klopp memasang Jordan Henderson, Emre Can dan Giorginio Wijnaldum. Pemain muda Trent Alexander-Arnold dipercaya main sejak awal mengisi pos bek kanan.

Adapun Hoffenheim mengandalkan striker tunggal Sandro Wagner. Pemain muda Serge Gnarby akan mendukung Wagner dari sektor sayap. Gnarby sudah tak asing dengan Liverpool karena pernah main di Arsenal.

Susunan Pemain:

Hoffenheim: Baumann; Hubner, Bicakcic, Vogt; Zuber, Rupp, Demirbay, Kaderabek; Gnarby, Kramaric; Wagner

Liverpool: Mignolet; Lovren, Matip, Alexander-Arnold, Moreno; Can, Wijnaldum, Henderson; Firmino, Salah, Mane

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya