MotoGP: Rossi Masih Kesakitan Usai Terjatuh di Motegi

Rossi terjatuh di Sirkuit Motegi, MotoGP Jepang.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 20 Okt 2017, 07:48 WIB
Diterbitkan 20 Okt 2017, 07:48 WIB
Valentino Rossi
Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menjadi mulai tampil kompetitif pada sesi latihan bebas ketiga (FP3) MotoGP Jepang, Sabtu (14/10/2017). (Bola.com/Twitter/crash_motogp)

Liputan6.com, Phillip Island - Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, masih merasa kesakitan setelah insiden di Sirkuit Motegi, MotoGP Jepang akhir pekan lalu. Rossi terjatuh cukup keras di tikungan delapan lap keenam.

Beruntung, kaki kanan Rossi, yang sebelumnya dioperasi usai patah tulang, tidak mengalami dampak dari kecelakaan tersebut. Tapi, pembalap berjulukan The Doctor ini merasakan sakit di bahu setelah insiden di Sirkuit Motegi, MotoGP Jepang.

Pembalap asal Italia ini berharap rasa sakitnya hilang jelang MotoGP Australia berlangsung. Balapan MotoGP Australia digelar di Phillip Island akhir pekan ini.

"Saya beruntung kondisi kaki saya tidak menjadi lebih buruk, sebab kecelakaan itu cukup hebat. Saya merasa sakit di bahu," ucap Rossi, seperti dilansir Crash.

"Semoga tak terlalu saya rasakan saat di atas motor. Sisanya saya baik-baik saja. Bagi saya lintasan ini lebih mudah untuk fisik saya, apalagi dibanding Motegi," tuturnya.

Rossi telah sering mengaspal di lintasan Sirkuit Phillip Island sebelumnya. Menurut pembalap berusia 38 tahun itu, alur lintasannya yang mengalir tak akan menguras fisiknya yang tak optimal, tapi dapat berbahaya bila cenderung tak menentu.

"Namun, saya harus tetap tenang, karena lintasan ini, terutama di kondisi yang tak menentu, bisa berbahaya, karena layout-nya mengalir cepat. Jadi Anda harus tetap waspada. Di lain sisi memang lebih mudah untuk fisik karena memang mengalir," jelas Rossi.

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya