Liputan6.com, Buenos Aires - Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) meminta maaf terkait isi buku panduan untuk pemain, media, pelatih, dan petinggi AFA yang akan terbang ke Piala Dunia 2018. Pasalnya, dalam buku tersebut terdapat bagian yang dianggap kontroversial, yakni cara mendapatkan wanita Rusia.
Ya, dilansir Daily Mail dalam buku tersebut AFA memberikan cara detail agar para pemainnya diterima wanita Rusia. Seperti cara berpakaian dan sikap saat bertemu wanita lokal.
Advertisement
Baca Juga
"Wanita Rusia jangan diperlakukan sebagai obyek. Banyak pria yang menganggap wanita Rusia cantik dan ingin langsung membawanya ke tempat tidur," tulis salah satu bagian tersebut.
"Mungkin mereka menginginkannya juga. Namun mereka juga wanita biasa yang ingin diperlakukan sebagai sosok penting dan unik,"
"Wanita Rusia akan tertarik jika Anda bersih, wangi, dan rapi. Impresi pertama sangat penting bagi mereka, jadi jaga citra kalian."
Viral di Media Sosial
Buku ini langsung viral di media sosial beberapa waktu lalu. Tak sedikit yang mengkritik soal isinya yang dianggap tak pantas ditulis.
AFA pun langsung memberikan klarifikasinya. Mereka menganggap buku itu ada kesalahan besar dalam percetakan.
AFAÂ Â juga membantah buku tersebut sudah dibagikan pada para pemain Argentina. Mereka akan melakukan investigasi internal terkait buku ini.
Advertisement
Sudah Setuju
Meski membantah namun beberapa pihak tak percaya dengan pernyataan AFA. Bahkan dalam beberapa wawancara, petinggi AFA sudah setuju dengan isi buku itu sebulan lalu.