Ranocchia Akui Inter Milan Menang Beruntung di Kandang Lazio

Inter Milan sempat tertinggal dua kali melawan Lazio.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 21 Mei 2018, 09:00 WIB
Diterbitkan 21 Mei 2018, 09:00 WIB
Inter Milan Menang Dramatis atas Lazio
Pemain Inter Milan, Danilo D'Ambrosio (tengah) merayakan gol ke gawang Lazio pada laga terakhir Serie A 2017-2018 di Stadion Olimpico, Senin (21/5). Inter Milan sukses merebut tiket Liga Champions musim depan. (Angelo Carconi/ANSA via AP)

Liputan6.com, Roma - Andrea Ranocchia mengatakan, lolosnya Inter Milan ke Liga Champions musim depan tak terlepas dari keberuntungan. Inter Milan menang 3-2 atas Lazio di Olimpico Stadium, Minggu (20/5/2018) atau Senin dini hari WIB pada laga terakhir Serie A.

Bek Inter Milan tersebut mengakui timnya mendapat keberuntungan setelah tertinggal dua kali melawan Lazio.

"Untungnya, kami meraih kemenangan. Kami akan menikmati momen ini setelah berhasil membalikkan keadaan dengan gemilang," kata Ranocchia, dikutip dari laman resmi klub.

Dalam laga tersebut, Lazio mampu unggul terlebih dahulu pada menit kesembilan melalui gol bunuh diri Ivan Perisic.

Namun, Inter Milan menyamakan kedudukan di menit ke-29 berkat aksi Danilo D'Ambrosio. Lazio kembali unggul pada menit ke-41 melalui Felipe Anderson.

Di penghujung babak kedua, tim asuhan Luciano Spalletti itu memastikan tiket ke Liga Champions setelah mencetak dua gol tambahan melalui Mauro Icardi dan Matias Vecino.

Kemenangan ini membuat Inter Milan berada di urutan keempat dengan raihan 72 poin. Mereka unggul head to head dari Lazio yang berada di posisi kelima, dengan jumlah poin sama.

Ikatan Emosional

Inter Milan Menang Dramatis atas Lazio
Pemain Inter Milan, Mauro Icardi mencetak gol penalti ke gawang Lazio pada laga terakhir Serie A 2017-2018 di Stadion Olimpico, Senin (21/5). Inter Milan memenangi duel hidup-mati melawan Lazio dengan skor 3-2. (Angelo Carconi/ANSA via AP)

Ranocchia mengatakan, ikatan emosional yang kuat dengan fans Inter Milan membuat tim besutan Luciano Spalletti itu mampu membalikkan keadaan. Inter Milan tak mau melihat fansnya pulang dengan wajah termenung.

“Kami telah memberikan segalanya dan ketika ini dilakukan, hasil akan datang dengan cepat atau lambat," ucap bek berusia 30 tahun tersebut.

"Seluruh para pendukung begitu fantastis dan sebuah ikatan emosional khusus telah terjalin. Mereka telah mendukung kami dan mereka datang ke sini malam ini untuk melakoni laga pamungkas ini bersama," ujarnya menambahkan.

 

 

Penantian Panjang

Bagi Inter Milan, lolos ke Liga Champions menjadi akhir manis dari penantian panjang mereka. Mereka sudah absen di ajang ini selama tujuh tahun.

"Setelah beberapa tahun yang sulit, kami ingin mengamankan posisi keempat dengan segala cara. Kami berhasil menggapai tujuan kami setelah laga yang luar biasa. Lazio tim yang hebat namun kami selalu percaya akan diri kami sendiri," kata Ranocchia menutup.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya