Chelsea Bakal Depak 3 Pemain Ini

Siapa saja pemain Chelsea yang bakal didepak?

oleh Liputan6.com diperbarui 26 Mei 2018, 19:30 WIB
Diterbitkan 26 Mei 2018, 19:30 WIB
Manchester United, Chelsea,Piala FA 2018
Chelsea (AP/Tim Ireland)

Liputan6.com, London - Chelsea menjalani musim yang kurang mengesankan di bawah asuhan Antonio Conte musim ini. The Blues gagal mempertahankan gelar Liga Inggris dan tidak lolos ke Liga Champions, meski berhasil menjuarai Piala FA.

Hal itu tentu saja mempengaruhi nasib Conte di Chelsea. Manajer asal Italia itu sangat santer dikabarkan akan meninggalkan klub dalam waktu dekat.

Selain Conte, ada beberapa pemain yang dikabarkan juga berpotensi hengkang dari Chelsea. Mereka bisa menemukan klub baru pada musim panas.

Berikut ini tiga pemain yang bisa tinggalkan Chelsea pada musim panas seperti dilansir Sportskeeda:

 

 

 

Alvaro Morata

Alvaro Morata (Glyn KIRK / AFP)

Mantan striker Real Madrid dan Juventus itu menjalani musim pertama yang kurang bagus bersama Chelsea. Ia gagal memenuhi ekspektasi besar yang dibebankan kepadanya.

Morata hanya mampu mencetak 11 gol dari 31 penampilan untuk The Blues dengan hanya tiga gol yang dicetak pada tahun 2018. Hal itu membuatnya tidak masuk skuat Spanyol untuk Piala Dunia 2018.

Striker termahal Chelsea tersebut berpotensi dijual pada musim panas dan Juventus tertarik menampungnya. The Blues sedang dikaitkan dengan Edinson Cavani dan Robert Lewandowski dan menjual Morata bisa membantu menambah biaya transfer.

Willian

Willian (AP/Manu Fernandez)

Willian merupakan salah satu pemain yang sangat konsisten di Chelsea. Namun, pemain Brasil itu mengalami kesulitan selama dua musim diasuh Antonio Conte.

Meski tdak mendapat banyak kesempatan bermain, Willian mampu mencetak 14 gol dan membuat delapan assist. Hal itu membuatnya mendapatkan penghargaan pemain terbaik Chelsea.

Willian kini tengah diminati manajer Manchester United Jose Mourinho. Willian dikabarkan tertarik meninggalkan Stamford Bridge dan bisa datang ke Old Trafford dengan melibatkan Anthony Martial.

Marcos Alonso

Marcos Alonso (AFP/Ben Stansall)

Antonio Conte mendatangkan Marcos Alonso ke Chelsea pada tahun 2016 dari Fiorentina. Sejak kembali ke Inggris, Alonso tampil sangat cemerlang dengan peran bek sayap.

Dia adalah salah satu pemain penting Chelsea saat mereka memenangkan gelar Premier League pada musim 2016/17. Selama dua musim, Alonso mampu mencetak 14 gol dan membuat enam assist.

Namun, menurut laporan, Alonso bisa pindah ke Barcelona setelah menghabiskan dua musim di Chelsea. Dengan Alba memasuki usia 30 pada tahun depan dan Lucas Digne tidak bisa diandalkan, Alonso bisa jadi investasi yang sempurna di Camp Nou.

Sumber: bola.net

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya