Jakarta - PSSI terus menggandeng sejumlah pihak untuk ikut mendukung perkembangan sepak bola Indonesia hari ini. Satu di antaranya adalah kerja sama dalam pemenuhan kebutuhan nutrisi, di mana PSSI menggandeng Sunpride untuk memenuhi kebutuhan buah-buahan berkualitas untuk Timnas Indonesia.
Baca Juga
Advertisement
PSSI dan Sunpride menjalin kerja sama hingga Februari 2019. Keputusan Sunpride untuk bekerja sama dengan PSSI adalah bukti komitmen untuk menyebarkan virus hidup sehat kepada masyarakat. Penandatanganan kerja sama pun sudah dilakukan sejak Mei 2018 saat Forum dan Pameran Olahraga ISEF 2018 di ICE Bumi Serpong Damai.
"Dengan menyediakan buah-buah berkualitas yang ditanam di perkebunan Great Giant Foods berkelas dunia yang memenuhi standar kualitas dan keamanan, kami sangat bangga mendukung dan menjalin kerja sama dengan PSSI untuk memenuhi nutrisi atlet sepak bola nasional Indonesia," ujar CEO PT Sewu Segar Nusantara yang menaungi Sunpride, Josep Lay.
Melalui kerja sama ini, kebutuhan nutrisi buah Timnas Indonesia di semua kategori usia terjamin, termasuk dengan penyediaan pisang cavendish yang memiliki nutrisi sangat baik untuk otot dan stamina atlet.Â
"Pisang ini kaya akan kalium dan sangat bermanfaat untuk otot. Semua orang tahu pesepak bola mengandalkan otot untuk menunjang aktivitasnya di lapangan. Untuk itu, tubuh membutuhkan sesuatu yang membuat otot-otot menjadi prima. Kandungan kalium dalam pisang pun ampuh mengindarkan pemain dari kram otot," ujar dokter Timnas Indonesia, Syarief Alwi.
Sumber: Bola.com