Ini Syarat bila Liverpool Mau Angkat Trofi

Bek Liverpool, Virgil van Dijk, tuntut konsistensi sepanjang musim.

oleh Liputan6.com diperbarui 14 Agu 2018, 20:03 WIB
Diterbitkan 14 Agu 2018, 20:03 WIB
Bursa Transfer, Top Transfer
Bek Liverpool, Virgil van Dijk. (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, Liverpool - Bek Liverpool, Virgil van Dijk, angkat suara mengenai kans juara Liverpool musim ini. Van Dijk menilai The Reds bisa mengangkat banyak trofi jika mereka konsisten sepanjang musim.

Musim lalu, Liverpool boleh dibilang tampil mengesankan di sepanjang musim. Meski tidak meraih satupun trofi, namun mereka berhasil finis di peringkat 4 klasemen akhir Liga Inggris dan menembus final Liga Champions.

Pada musim panas ini, Liverpool menghabiskan sekitar 160 juta pounds untuk belanja pemain. Alhasil banyak pihak percaya bahwa Liverpool akan menjadi kandidat kuat juara Liga Inggris musim ini.

Namun, Van Dijk percaya timnya tidak akan menjadi juara jika tidak bermain konsisten. Dia mengingatkan rekan-rekan setimnya selalu fokus di setiap pertandingan.

"Untuk saat ini yang terpenting adalah kami harus fokus pada diri kami sendiri," ujar Van Dijk, seperti dilansir oleh Goal International.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di sini.

Skuat Berkualitas

Pemain Termahal Dunia, Barcelona, Philippe Coutinho
Bek Liverpool, Virgil van Dijk. (AP/Rui Vieira)

Van Dijk mengakui bahwa kans Liverpool musim ini cukup terbuka lebar karena mereka memiliki banyak pemain berkualitas.

"Kami tahu bahwa saat ini kami memiliki skuat yang sangat luar biasa."

"Kami memiliki banyak sekali pemain berkualitas pada musim ini. Semua pemain yang membela Liverpool memiliki kualitas yang luar biasa bagi tim ini."

Harus Konsisten

Namun van Dijk menegaskan bahwa meski memiliki skuat yang bagus, namun Liverpool tidak bisa menjadi juara jika mereka terus bermain inkonsisten.

"Saya rasa kunci untuk menjadi juara adalah bermain dengan konsisten."Kami semua ingin menantang semua kompetisi yang ada saat ini. Namun sebelum itu semua, kami harus fokus pada diri kami sendiri terlebih dahulu."

"Tentu saja kami ingin menantang semua gelar juara yang ada. Saya tidak merasakan ada tekanan apapun, namun kami memiliki mind set untuk memenangkan setiap pertandingan yang ada." bebernya.

Liverpool berhasil mengawali musim kompetisi 2018/2019 dengan kemenangan di mana mereka menggilas West Ham United dengan skor 4-0 pada akhir pekan lalu.

Sumber: Bola.net

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya