MU Dapat Kabar Baik Jelang Bergulirnya Liga Champions

MU kemungkinan sudah bisa memainkan Luke Shaw.

oleh Liputan6.com diperbarui 16 Sep 2018, 12:02 WIB
Diterbitkan 16 Sep 2018, 12:02 WIB
Ekspresi Kecewa Jose Mourinho Usai Dibantai Tottenham
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho merangkul bek Luke Shaw usai pertandingan melawan Tottenham Hotspur pada lanjutan Liga Inggris di Old Trafford, (27/8). MU kalah telak atas tottenham 3-0. (AFP Photo/Oli Scarff)

Liputan6.com, Jakarta Pelatih Manchester United (MU), Jose Mourinho memberikan kabar terbaru mengenai kondisi Luke Shaw. Mourinho memperkirakan Shaw sudah bisa main lagi saat Setan Merah melawan Young Boys tengah pekan depan.

Shaw yang performanya tengah menanjak mengalami kejadian yang kurang beruntung. Ia mengalami tabrakan pada saat membela Timnas Inggris, sehingga ia divonis mengalami gegar otak ringan. 

Shaw sendiri dikabarkan kondisinya sudah membaik. Namun ia tidak masuk dalam rombongan setan merah yang berangkat ke Vicarage Road tadi malam.

Jose Mourinho sendiri mengonfirmasi bahwa Shaw akan segera comeback dalam waktu dekat. "Luke Shaw akan bermain pada hari Rabu [melawan Young Boys]," buka Mourinho kepada halaman resmi MU.

Mourinho mengatakan bahwa keputusannya untuk memainkan Shaw di hari rabu nanti untuk memberikan rotasi kepada Ashley Young yang tampil selama 90 menit melawan Watford tadi malam.

"Kami tidak bsia bermain dengan satu bek kiri saja dan Ashley Young bukan hanya bek kiri kami, tetap ia juga bisa bermain sebagai bek kanan kami."

"Keduanya saat ini bermain dengan baik dan keduanya merupakan dua pemain yang berbeda."


Senang Shaw Balik

Awali Liga Inggris, Manchester United Tekuk Leicester City 2-1
Pemain Manchester United, Luke Shaw (kiri) (AP Photo/Jon Super)

Mourinho sendiri mengaku senang memiliki Shaw dan Young di timnya, karena ia merasa keduanya saling melengkapi satu sama lain.

"Kami beruntung memiliki dua opsi seperti mereka di dalam tim kami. Yang satu adalah pemain muda dan yang satunya adalah pemain yang sudah sangat berpengalaman."

"Kami juga memiliki Darmian, yang menjadi penyelamat saya di saat-saat darurta, dan dia selalu siap untuk menghadapi segalanya." tandasnya.

Setan Merah sendiri memiliki modal yang apik saat laga melawan Young Boys nanti. Mereka sudah memetik dua kemenangan beruntun di EPL sebelum tampil di panggung Liga Champions minggu depan.

Sumber Bola.net

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya