Fokus Thailand, Singapura Akui Ketangguhan Timnas Indonesia

Meski mengakui Thailand sebagai yang terkuat, Singapura tetap menilai Timnas Indonesia sebagai tim yang tangguh.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 31 Okt 2018, 20:10 WIB
Diterbitkan 31 Okt 2018, 20:10 WIB
Fandi Ahmad, Timnas Singapura, Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Singapura, Fandi Ahmad bicara soal rival di Grup B Piala AFF 2018, termasuk Timnas Indonesia. (Bola.com/Dok. FAS)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Singapura jadi salah satu tim yang akan dihadapi Timnas Indonesia di Piala AFF 2018. Namun, Singapura justru lebih fokus untuk bersaing dengan Thailand yang notabene calon kuat juara Piala AFF 2018.

Di Grup B, Singapura akan bertemu dengan Timnas Indonesia, Thailand, Filipina, dan Timor Leste. Targetkan gelar juara, mereka pun siap bersaing untuk lolos ke semifinal sebagai wakil Grup B.

Namun, lolos dari fase grup juga bukan pekerjaan yang mudah bagi tim berjuluk The Lions tersebut. Bahkan, mereka realistis menyebut Thailand sebagai tim terkuat di Grup B dan turnamen secara keseluruhan.

Selain Thailand, mereka juga mewaspadai Timnas Indonesia dan Filipina yang dianggap sebagai tim kuat di Grup B. Karenanya, pelatih Fandi Ahmad pun mencoba untuk melakukan pemetaan kekuatan para penghuni Grup B.

"Kami masuk dalam grup yang sulit. Tentu saja, Thailand masih lawan terkuat, kandidat juara Piala AFF 2018. Selain itu, Indonesia atau Filipina juga sangat kuat dan tidak bisa mengabaikan Timor Leste. Tapi kami datang ke turnamen dengan tekad untuk menang," ujar Fandi, dikutip Bongda.

Samai Gelar Thailand

Juara memang jadi target Singapura di Piala AFF 2018. Mereka menambah koleksi gelar mereka jadi lima setelah terakhir kali juara pada edisi 2012. Sayang, kesempatan itu gagal terwujud pada edisi 2014 dan 2016.

Di dua edisi tersebut, langkah Singapura langsung terhenti di fase grup. Khusus di 2016, mereka dipastikan tersingkir setelah takluk 1-2 dari Indonesia pada laga pamungkas Grup A.

"Sudah enam tahun kami belum memenangkan Piala AFF. Kami memiliki empat gelar, hanya tertinggal satu dari Thailand. Ini adalah waktu yang tepat bagi Singapura untuk menyeimbangkan catatan itu," Fandi menegaskan.

Fase Grup Piala AFF 2018

Grup A: Vietnam, Malaysia, Myanmar, Kamboja, Laos

Grup B: Thailand, Indonesia, Filipina, Singapura, Timor Leste

Jadwal Timnas Singapura di Piala AFF

09/11/2018: Singapura vs Indonesia

13/11/2018: Filipina vs Singapura

21/11/2018: Singapura vs Timor Leste

25/11/2018: Thailand vs Singapura

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya