Herrera Sebut Gol Kedua Man City Bikin MU Mati Kutu

MU harus menyerah 1-3 dari Man City dalam laga Derby Manchester, Minggu (11/11).

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 12 Nov 2018, 14:45 WIB
Diterbitkan 12 Nov 2018, 14:45 WIB
Manchester United
Gelandang Manchester United, Ander Herrera saat mengikuti sesi latihan tim jelang menghadapi Sevilla pada babak 16 besar Liga Champions di kompleks pelatihan klub, Carrington, Manchester, Inggris (20/2). (AFP Photo/Oli Scarff)... Selengkapnya

Manchester - Manchester United (MU) harus mengakui keunggulan rival sekota mereka, Manchester City di laga Liga Inggris, Minggu (11/11/2018) dini hari WIB. Dalam pertandingan bertajuk derby Manchester tersebut, MU takluk 1-3.

Situasi ini nyaris sama dengan musim lalu. Kala itu, MU tertinggal dua gol terlebih dahulu namun berhasil membalikkan kedudukan dan meraih kemenangan. Kali ini, MU tak bisa melakukannya, gol kedua Man City membuyarkan harapan MU.

Gelandang MU, Ander Herrera mengakui hal tersebut. Menurutnya, pertandingan berjalan jauh lebih sulit saat Man City sukses mencetak gol kedua. Saat itu MU kesulitan mengejar ketinggalan. Herrera juga merasa skuat MU harus segera melupakan kekalahan tersebut.

Menurut Herrera, MU sebenarnya tampil cukup baik pasca Man City mencetak gol pertama. MU bahkan beberapa kali menciptakan peluang. Meski demikian, gol kedua Man City membuat segalanya jauh lebih sulit.

"Saya pikir, sampai gol pertama, mereka tampil lebih baik. Lalu, setelahnya kami mendapat beberapa momen bagus, tetapi saya kira gol kedua mereka membunuh kami," ungkap Herrera di MUTV.

"Ada beberapa hal yang bisa kami pelajari dari pertandingan ini dan beberapa hal yang harus kami kembangkan, tetapi tak ada waktu untuk menangis. Kami sudah berpikir soal Crystal Palace."

Fokus ke Depan

Herrera pun meminta rekan-rekannya fokus untuk laga ke depan. "Kami menghadapi Palace di kandang dan Southampton tandang, dan ada beberapa pertandingan di antara tim top six. Jika kami ingin menembus empat besar sesegera mungkin, kami harus menang di pertandingan berikutnya," sambung dia.

MU punya waktu 12 hari untuk mempersiapkan diri menjelang laga berikutnya karena jeda internasional. Herrera menilai waktu tersebut sangat bagus bagi skuat MU untuk memulihkan mentalitas mereka dan siap meraih kemenangan di laga berikutnya.

Sumber: Bola.net

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya