Johar Lin Eng Diamankan Satgas Anti-Mafia Bola, PSSI Hormati Proses Hukum

Gusti Randa menyatakan terkejut dengan pengamanan rekannya sesama anggota Exco PSSI, Johar Lin Eng.

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 27 Des 2018, 17:15 WIB
Diterbitkan 27 Des 2018, 17:15 WIB
Johar Lin Eng
Gusti Randa mengaku terkejut dengan penangkapan rekannya sesama anggota Exco PSSI, Johar Lin Eng.

Jakarta - Anggota Komite Eksekutif PSSI, Gusti Randa, menyatakan terkejut dengan pengamanan rekannya, Johar Lin Eng, oleh Satuan Tugas (Satgas) Anti-Mafia Bola, Kamis (27/12/2018). Namun, Gusti Randa menyebut PSSI akan menghormati proses hukum yang berlaku.

Johar Lin Eng ditangkap Satgas Anti-Mafia Bola di Bandara Halim Perdanakusuma, beberapa saat setelah mendarat dari Solo menggunakan pesawat Cilitink QG-122. Satgas Anti-Mafia Bola yang dipimpim Ipda Elia Umboh langsung menggiring Johar Lin Eng ke Kepolisian Daerah Metro Jaya untuk dilakukan pemeriksaan.

Johar Lin Eng ditangkap atas tuduhan upaya pengaturan skor Persibara Banjarnegara. Ketika itu, Johar Lin Eng meminta manajer Persibara Banjarnegara, Lasmi Indrayani, uang sebesar Rp500 jura untuk menjadi tuan rumah fase gugur Liga 3.

"Saya baru tahu tadi soal penangkapan Johar Lin Eng. Saya cross check ke rekan Exco dan memang begitu kabarnya. Soal kronologisnya, saya belum," kata Gusti Randa kepada wartawan di Jakarta, Kamis (27/12/2018).

"Saya kira soal proses penangkapan ini kami akan menunggu 1x24 jam karena menurut hukum acara seperti itu. Jadi setelah pembahasannya, kami akan melihat nanti langkah berikutnya," ujar Gusti Randa.

Polda Metro Jaya rencananya akan menggelar konferensi pers penangkapan Johar Lin Eng. Konferensi pers ini akan dipimpin langsung Kabid Humas Polda Metro Jaya, Komisaris besar (Kombes) Pol Argo Yuwono.

Sumber: Bola.com

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya