Juventus Tak Berniat Jual Dybala

Juventus masih mempercayakan Dybala musim depan.

oleh Liputan6.com diperbarui 22 Apr 2019, 02:00 WIB
Diterbitkan 22 Apr 2019, 02:00 WIB
Juventus Vs Young Boys
Striker Juventus, Paulo Dybala (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Jakarta Penyerang asal Argentina, Paulo Dybala, tampil kurang bagus di musim ini. Namun direktur sepak bola Juventus, Fabio Paratici, memastikan tidak akan memasukkannya dalam daftar jual musim panas nanti.

Catatan gol yang dimiliki Dybala musim ini jelas tak bisa dibandingkan dengan musim lalu, di mana ia berhasil mengoleksi total 26 gol dan tujuh assist dari 46 penampilan. Perannya sangat krusial hingga Bianconeri kerap kesulitan jika dirinya cedera. 

Sementara sekarang, ia baru mengantongi 10 gol dan empat assist dari 39 penampilan di semua kompetisi. Kehadiran Cristiano Ronaldo seolah membuatnya hilang dari permukaan, belum lagi jika ditambah kegemaran Allegri mendudukkannya di bangku cadangan.

Penurunan performa ini membuat beberapa media meyakini bahwa Juventus akan melego pemain berumur 25 tahun itu pada bursa transfer musim panas mendatang. Dua klub disebut telah siap menampungnya, yakni Manchester United dan Inter Milan.

Bahkan beberapa kabar terakhir menyebutkan bahwa Dybala bakal dijadikan alat tukar untuk mendapatkan Mauro Icardi dari Inter Milan, atau Paul Pogba dari Manchester United. Tapi Paratici dengan tegas menampik seluruh kabar tersebut.

"Tentu saja Dybala akan bertahan," tutur Paratici soal masa depan Dybala kepada Sky Sport Italia. "Dia adalah pemain Juventus dan sudah jelas bahwa dirinya akan bertahan," lanjutnya.

Allegri

Selain Dybala, Juventus juga disebut bakalan melepas sang pelatih, Massimiliano Allegri. Alasannya adalah kegagalannya dalam ajang Liga Champions, di mana klub berjuluk Bianconeri tersebut didepak oleh wakil Belanda, Ajax Amsterdam, di babak perempat final.

Namun usai pertandingan, Allegri menegaskan bahwa dirinya akan bertahan dan sudah siap mencanangkan proyek untuk musim depan. Paratici sendiri mengakui bahwa semua elemen klub sudah punya beragam ide menarik untuk dipraktekkan.

"Kami akan melaksanakan pertemuan seperti biasanya, seperti yang klub-klub lain juga lakukan. Ini bukanlah saat yang tepat untuk mendiskusikan apa yang kami akan lakukan, tapi kami sudah memiliki beberapa ide soal bagaimana membenahi skuat," tandasnya.

Sumber Bola.net

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya