Masuk Daftar Atlet Terkaya, Mayweather Ucapkan Selamat ke Cristiano Ronaldo dan Messi

Lewat twitter, mantan petinju asal Amerika Serikat itu pun mengucapkan selamat kepada Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi yang juga masuk ke dalam daftar atlet terkaya

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 25 Des 2019, 10:00 WIB
Diterbitkan 25 Des 2019, 10:00 WIB
Floyd Mayweather, Conor McGregor, Tinju Dunia
Floyd Mayweather Jr. (AP/Isaac Brekken)

Liputan6.com, New York - Floyd Mayweather masuk ke dalam urutan pertama daftar atlet terkaya versi Forbes. Lewat twitter, mantan petinju asal Amerika Serikat itu pun mengucapkan selamat kepada Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi yang juga masuk ke dalam daftar.

"Selamat kepada para atlet yang ada dalam daftar," tulis Mayweather.

Dalam daftar tersebut, Mayweather diketahui memiliki kekayaan hingga 915 juta dollar Amerika Serikat (AS) atau Rp 12,7 triliun. Jumlah itu lebih banyak sekitar 115 juta dollar dari Cristiano Ronaldo yang berada di urutan kedua.

Mayweather (42) sejatinya sudah pensiun sejak Agustus 2017. Ia terakhir kali naik ring saat meladeni atlet MMA, Conor Mcgregor.

Dari pertandingan itu, Mayweather disebut-sebut meraup hingga 300 juta dollar. Tak heran, ia pun dijuluki Money Man lantaran statusnya sebagai salah satu petinju termahal.

Di bawah Mayweather dan Cristiano Ronaldo, ada Messi yang menempati peringkat ketiga dengan 715 juta dollar AS. Sementara, peringkat ke-4 dan ke-5 ditempati pebasket LeBron James (680 juta dollar) dan bintang tenis, Roger Federer (640 juta dollar).

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini

Ucapan Selamat Mayweather

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya