Link Live Streaming Liga Italia: Juventus vs Brescia di Vidio

Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini, pada pekan ke-5, tanpa Cristiano Ronaldo yang cedera, Juventus menang 2-1 di kandang Brescia.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 16 Feb 2020, 18:00 WIB
Diterbitkan 16 Feb 2020, 18:00 WIB
Juventus Vs Brescia
Serie A - Juventus Vs Brescia (Bola.com/Adreanus Titus)

Liputan6.com, Turin - Juventus akan menjamu Berscia di Allianz Stadium, Sabtu (16/2/2020) malam WIB dalam lanjutan Liga Italia. Di laga ini, Si Nyonya Tua, sebutan Juventus, memberikan Cristiano Ronaldo jatah libur.

Sang juara bertahan saat ini menempati posisi dua, memiliki poin sama 54 dengan Inter Milan. Juventus tergusur setelah satu gol Ronaldo tak cukup untuk menghindarkan mereka dari kekalahan 1-2 melawan Hellas Verona di pekan sebelumnya.

Pekan ini, Juventus cuma meladeni Brescia. Meski memiliki Mario Balotelli, Brescia kesulitan bersaing di liga tertinggi Italia. Juventus berpeluang kembali ke puncak, karena Inter akan main tandang melawan peringkat 3 Lazio dan cukup berpotensi kehilangan angka.

Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini, pada pekan ke-5, tanpa Cristiano Ronaldo yang cedera, Juventus menang 2-1 di kandang Brescia. Di Turin nanti, sepertinya cuma keajaiban yang bisa menggalkan Juventus meraih tiga angka.

Anda bisa menyaksikan duel Juventus vs Brescia melalui live streaming eksklusif di Vidio.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan video pilihan berikut ini:


Link Live Streaming

Saksikan duel Juventus vs Brescia melalui link berikut ini......

 


Prediksi Susunan Pemain

Juventus (4-3-1-2): Szczesny; Cuadrado, de Ligt, Bonucci, Alex Sandro; Bentancur, Pjanic, Rabiot; Ramsey; Higuain, Dybala.

Pelatih: Maurizio Sarri

Brescia (4-4-2): Joronen; Sabelli, Cistana, Chancellor, Mateju; Bisoli, Tonali, Dessena, Spalek; Torregrossa, Balotelli.

Pelatih: Diego Lopez

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya