Liputan6.com, Madrid - Real Madrid berpeluang menjauhkan diri dari Barcelona pada pekan ke-24 Liga Spanyol. Syaratnya, Los Galacticos harus menjinakkan Celta Vigo pada laga Senin (16/2/2020) dinihari WIB.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane pun menyebut tiga hal penting jika timnya ingin menang nanti. "Kuncinya adalah tetap melakukan yang biasa kami lakukan dalam hal fokus, intensitas, dan tempo," kata Zidane seperti dilansir situs resmi klub.
Baca Juga
Real Madrid dan Barcelona sama-sama mengantongi 52 poin. Hanya saja, Real Madrid berhak atas posisi puncak karena unggul produktivitas gol.
Advertisement
Peluang untuk memetik tiga poin pun terbuka lebar jika berkaca pada kualitas Celta Vigo. Bukan rahasia lagi jika Karim Benzema dkk. satu level di atas lawannya itu.
Berkaca pada lima pertemuan terakhir, Real Madrid selalu dapat mengalahkan Celta Vigo. Namun Zidane enggan jemawa.
"Kami tahu kami berhadapan dengan siapa dan mereka tidak layak berada di peringkat yang sekarang," ujar Zidane menyoal peringkat Celta di posisi ke-18.
Â
Â
Saksikan video pilihan berikut ini:
Tidak Buru-buru Mainkan Hazard
Lebih lanjut, Real Madrid juga sudah akan diperkuat Eden Hazard yang baru sembuh dari cedera. Namun Zidane enggan memaksakan gelandang asal Belgia itu.
"Saya senang dia kembali karena dia pemain unik. Kami tidak ingin berburu-buru memainkannya untuk memastikan dia merasa bugar," kata Zidane mengakhiri.
Advertisement
Jadwal Real Madrid
Senin 17 Februari 2020
03.00 WIB, Real Madrid vs Celta Vigo
Santiago Bernabeu
Live Bein Sports