Paolo Maldini dan Boban Bakal Tinggalkan AC Milan

AC Milan menunjuk Maldini dan Boban sebagai direktur teknik baru karena jabatan tersebut kosong seyelah ditinggalkan Leonardo.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 01 Mar 2020, 19:50 WIB
Diterbitkan 01 Mar 2020, 19:50 WIB
Paolo Maldini
Legenda AC Milan Paolo Maldini terlihat saat final Supercoppa Italiana antara Juventus dengan AC Milan di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, 16 Januari 2019. (Fayez Nureldine/AFP)

Liputan6.com, Milan - Direktur Teknik dan Chief Football Officer (CFO) Zvonimir Boban kemungkinan akan meninggalkan AC Milan pada akhir musim. Langkah serupa juga sepertinya akan diikuti Paolo Maldini.

La Gazzetta dello Sport melaporkan, Minggu (1/3/2020), sebelumnya Boban mengkritik kepemimpinan AC Milan dalam sebuah wawancara dengan La Gazzetta beberapa hari yang lalu. Ia menuduh Elliott Manajemen "pergi di belakang kami" ketika mengidentifikasi pelatih baru untuk musim depan.

Dilaporkan bahwa pemilik menginginkan Ralf Rangnick, yang saat ini kepala olahraga dan pengembangan di perusahaan minuman ringan Red Bull. Rangnick diboyong untuk mengambil alih posisi Stefano Pioli untuk musim depan.

Tampaknya Elliott tidak berkonsultasi dengan Boban, Maldini, dan Ricky Massara mengenai keputusan mereka. Karenanya hubungan Boban dan CEO Ivan Gazidis menjadi terbelah. Dan, pria asal Kroasia itu bisa saja pergi dari AC Milan pada akhir musim.


Ambil Alih

Bantai Torino 4-2, AC Milan Rebut Tiket Semifinal Coppa Italia
Penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic (kiri) berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang Torino pada pertandingan perempat final Coppa Italia di stadion San Siro, Milan (28/1/2020). AC Milan menang 4-2 atas Torino dan melaju ke babak semifinal melawan Juventus. (AP Photo/Antonio Calanni)

Laporan lain juga mengklaim bahwa Maldini juga bisa pergi di musim panas. Ia juga merasa hubungannya sudah dirusak.

Seperti diketahui, manajemen Elliott mengambil alih jalannya klub dari Li Yonghong pada musim panas 2018, setelah pemilik China itu gagal membayar pinjaman 300 juta euro dari perusahaan Amerika.


Mengundurkan Diri

AC Milan resmi menunjuk dua legenda klub, Maldini dan Boban, sebagai Direktur Teknik dan Chief Football Officer (CFO).menjelang bergulirnya kompetisi Serie A 2019-2020.

Rossonerri membutuhkan direktur teknik baru karena jabatan tersebut kosong seyelah ditinggalkan Leonardo pada akhir Mei. Leonardo memutuskan mengundurkan diri dari jabatannya dan pindah ke Paris Saint-Germain.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya