3 Pemain Bintang Real Madrid yang Kariernya Hancur Musim Ini

Setelah Zinedine Zidane kembali ke Santiago Bernabeu, Real Madrid mencoba bangkit pada musim ini.

oleh Ario Yosia diperbarui 23 Apr 2020, 08:40 WIB
Diterbitkan 23 Apr 2020, 08:40 WIB
Logo Real Madrid
Logo Real Madrid (Ist)

Madrid - Real Madrid adalah salah satu klub tersukses di dunia. Los Blancos telah memenangkan banyak gelar bergengsi, termasuk 33 La Liga Spanyol dan 13 Liga Champions.

Setelah menjuarai tiga trofi Liga Champions secara beruntun, Real Madrid mendapat ujian terbesar mereka. Cristiano Ronaldo pergi, begitu juga Zinedine Zidane.

Setelah kedua sosok penting tersebut meninggalkan klub, Madrid mengalami kejatuhan. Mereka menjalani musim yang buruk dan menutup musim tanpa meraih gelar.

Setelah Zidane kembali ke Santiago Bernabeu, Los Blancos mencoba bangkit pada musim ini. Mereka juga mendatangkan sejumlah pemain baru untuk meningkatkan performa di lapangan.

Rodrygo adalah salah satu pemain baru yang penampilannya cukup mencuri perhatian. Namun, beberapa pemain lainnya masih belum bisa tampil sesuai harapan.

Berikut ini tiga pemain baru yang terpuruk bareng Real Madrid pada musim ini seperti dilansir Ronaldo.com.

Luka Jovic

Osasuna Vs Real Madrid
Striker Real Madrid, Luka Jovic, melepasakan tendangan ke gawang Osasuna pada laga La Liga di Stadion El Sadar, Minggu (9/2/2020). Real Madrid menang 4-1 atas Osasuna. (AP/Alvaro Barrientos)

Chelsea menginginkan Luka Jovic dan begitu pula sejumlah klub lainnya. Namun, Real Madrid berhasil mengamankan sang pemain dari Eintracht Frankfurt.

Jovic mencetak banyak gol di Bundesliga dan Liga Eeropa. Dia seharusnya melakukan hal yang sama di Santiago Bernabeu. Namun, kedatangannya belum sesuai harapan.

Penyerang Serbia itu tidak bisa mendapatkan menit bermain yang rutin di lapangan. Dari sekian kesempatan yang didapat, sang pemain hanya mampu mencetak dua gol.

  

Alphonse Areola

Alphonse Areola, Real Madrid
Penjaga gawang Real Madrid, Alphonse Areola. (AFP/Lucas Barioulet)

Untuk mengakomodasi Thibaut Courtois, Real Madrid melepas Keylor Navas ke PSG. Sebagai gantinya, Los Blancos mendapat Alphonse Areola.

Areola membuat 31 penampilan untuk PSG musim lalu. Sang pemain sempat dipertimbangkan untuk masuk ke tim nasional Prancis, tetapi sekarang menghilang dari peredaran.

Courtois sudah meningkat pesat di bawah mistar pada musim ini. Hal itu akan membuat semua kerja keras Areola di Ligue 1 dianggap tidak berguna.

Eden Hazard

Winger Real Madrid, Eden Hazard.
Eden Hazard mengalami cedera saat Real Madrid bersua Paris Saint-Germain pada laga kelima Grup A Liga Champions, di Santiago Bernabeu, Selasa (26/11/2019). (AFP/GABRIEL BOUYS)

Chelsea tidak ingin kehilangan Eden Hazard tetapi pada akhirnya harus pasrah. Bintang Belgia itu sudah membuat keputusan untuk bergabung dengan Real Madrid. The Blues pun harus melepas aset berharga mereka.

Musim debut pemain 29 tahun itu dirusak oleh cedera dan hanya membuat 10 penampilan di La Liga untuk raksasa Spanyol tersebut. Satu tahun ini terlihat sangat mirip dengan kasus Kaka di Santiago Bernabeu.

Pemain asal Brasil itu tidak bisa menemukan kesuksesan dan Hazard berpeluang mengikuti jejaknya. Hazard kelebihan berat badan dan berada di bawah tekanan besar.

Sumber asli: Ronaldo.com

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, Published 22/4/2020)

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya