Rombak Skuat, AC Milan Butuh 3 Bek Tangguh Ini

Perubaan besar sepertinya diperlukan AC Milan jika ingin meraih lagi sukses seperti di tahun 1990-an dan 2000-an.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 28 Apr 2020, 17:15 WIB
Diterbitkan 28 Apr 2020, 17:15 WIB
Bantai Torino 4-2, AC Milan Rebut Tiket Semifinal Coppa Italia
Penyerang Torino, Andrea Belotti berusah menyundul bola dari kawalan bek AC Milan, Simon Kjaer pada pertandingan perempat final Coppa Italia di stadion San Siro, Milan (28/1/2020). AC Milan menang 4-2 atas Torino dan melaju ke babak semifinal melawan Juventus. (Fabio Ferrari/Lapresse via AP)

Liputan6.com, Milan - AC Milan adalah salah satu tim tersukses di Eropa. Karena itulah Milan selalu menjadi tujuan bagi pemain-pemain terhebat di dunia.

Namun, kondisi AC Milan saat ini memang tidak dalam kondisi terbaiknya. Pencapaian musim ini sebelum dihentikan, Rossoneri hanya berada di posisi ketujuh klasemen Serie A. Milan kini ktermasuk tim dengan skor terendah keempat di Serie A.

Perubaan besar sepertinya diperlukan AC Milan jika ingin meraih lagi sukses seperti di tahun 1990-an dan 2000-an. Ketika itu tidak diragukan lagi mereka merupakan klub terbaik di planet ini.

AC Milan sekarang memang berniat akan mengadakan perubahan atau revolusi. Selain ingin mendatangkan pemain anyar, mereka juga dikabarkan akan membawa pelatih baru.

Banyak saran agar AC Milan merekrut sejumlah pemain untuk mengisi lima posisi. Berikut para pemain yang bisa mengisi celah itu.

Dayot Upamecano

Dayot Upamecano
Liverpool tertarik membeli Dayot Upamecano dari RB Leipzig.

Nama pertama dalam daftar itu haruslah pemain RB Leipzig Dayot Upamecano. Pemain internasional Prancis U-21 memiliki semua atribut untuk menjadi pemain bertahan terbaik.

Di usianya yang baru 21 tahun ia akan menjadi pemain yang hebat untuk tahun-tahun mendatang. Milan akan bersaing dengan setiap tim top lainnya di Eropa untuk mendapatkan tanda tangan dan pikirannya.

Ozan Kabak

Ozan Muhammed Kabak
Ozan Muhammed Kabak, bek Stuttgart (kiri). (AFP/John MacDougall)

Di tempat lain, pemain internasional Turki Ozan Kabak juga memiliki awal yang sangat mengesankan saat membela Schalke.

Ia bisa saja tergoda untuk harga yang tepat. Musim panas ini akhirnya bisa menjadi saat ia bergabung dengan I Rossoneri.

Simon Kjaer

AC Milan Vs Inter Milan
Striker Inter Milan, Alexis Sanchez, berebut bola dengan pemain AC Milan, Simon Kjaer, pada laga Serie A di Stadion San Siro, Minggu (9/2/2020). Inter Milan menang 4-2 atas AC Milan. (AP/Antonio Calanni)

Namun, jika mereka menginginkan opsi yang murah, Simon Kjaer telah membentuk kemitraan yang baik dengan Romagnoli.

Setelah dipinjamkan Milan dapat memperpanjang masa tinggalnya di akhir musim seandainya mereka mengambil opsi untuk membuat langkah itu jadi permanen.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya