Liputan6.com, Turin- Juventus tengah memburu penyerang baru untuk menghadapi musim 2020-2021. Striker baru dibutuhkan karena Gonzalo Higuain akan dilepas akhir musim nanti.
Dilepasnya Higuain membuat Juventus perlu kehadiran setidaknya satu penyerang murni. Pemain nomor 9 yang haus gol. Pasalnya tanpa Higuain, Juve praktis tak punya penyerang murni lagi.
Awalnya Juventus dikaitkan dengan Mauro Icardi dari Paris Saint Germain dan Arkadiusz Milik asal Napoli. Namun kedua pemain ini nampaknya sulit untuk direkrut.
Advertisement
Kini muncul nama baru kandidat pengganti Higuain di Juventus. Le 10 Sport melaporkan Juventus kepincut penyerang Arsenal Alexandre Lacazette.
Juventus kabarnya sudah membuka pembicaraan dengan perwakilan pemain asal Prancis ini. Juventus menanyakan kesediaan Lacazette pindah ke Turin.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Pesaing
Ketertarikan Juventus kabarnya membuat Lacazette tergoda pindah ke Italia. Kebetulan masa depannya di Arsenal juga masih belum menentu.
Eks pemain Olympique Lyon itu membuat 12 gol dari 35 laga bersama Arsenal musim ini. Untuk mendapatkan Lacazette, Juventus harus terlibat persaingan dengan klub Spanyol, Atletico Madrid.
Advertisement
Klasemen
Â